Destinasi Wisata di Salatiga yang Hits

Destinasi Wisata di Salatiga yang Hits

Destinasi wisata Salatiga yang hits-Tangkapan layar diswayjateng.id-

Wisata Salatiga yang wajib dikunjungi selanjutnya adalah Taman Arrowhead. Di tempat ini, Anda akan merasakan berbagai aktivitas outbond yang dikelilingi alam yang menawan. Selain itu, di wisata di Salatiga ini juga terdapat arena pacuan kuda di mana pengunjung bisa berkuda. Bagi Anda yang ingin ke Taman Arrowhead, langsung saja menuju Desa Tegalwaton, Tingkir. 

5. Museum Kereta Api Ambarawa

Rekomendasi wisata Salatiga paling populer yang wajib dikunjungi lainnya yaitu Museum Kereta Api Ambarawa. Jaraknya yang tidak terlalu jauh dari Salatiga, membuat Ambarawa menjadi salah satu destinasi alternatif wisata warga kotanya.

Di sini Anda dapat belajar dan melihat langsung bagaimana sejarah peninggalan kereta api pada masa kolonial dulu. Tidak hanya itu, Anda juga dapat mencoba tour menggunakan kereta tua berkeliling Ambarawa Benowo. Aktivitas tour ini menjadi salah satu favorit wisatawan saat berkunjung.

Untuk tiket masuk museum juga tidak terlalu mahal sekitar Rp 10.000 untuk pelajar dan Rp 20.000 untuk dewasa. Langsung datang saja ke alamatnya di Jl. Stasiun No.1, Panjang Kidul, Panjang, Ambarawa antara pukul 08.00 WIB hingga 16.00 WIB.

6. Goa Rong View

Objek wisata Salatiga selanjutnya yang juga wajib untuk dieksplor adalah Goa Rong View. Objek wisata ini terletak di Jalan Lerak Lopait, Delik, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Objek wisata ini menampilkan keindahan panorama pegunungan nan hijau dan indah. Udara di tempat ini juga sangat segar dan asri sehingga cocok dijadikan sebagai tempat healing dan menjernihkan pikiran.

Selain memiliki pemandangan alam yang indah, tempat ini juga menyediakan beberapa restoran dan kafe yang wajib untuk dicoba. Tempat ini juga menyediakan fasilitas gazebo untuk pengunjung yang ingin duduk sambil bersantai menikmati pemandangan.

BACA JUGA:Wisata Hidden Gem Salatiga, Bisa River Tubing Juga lho! Yuk Simak Berikut Ini

7. Palagan Ambarawa

Rekomendasi wisata Salatiga paling populer tahun 2023 yang wajib dikunjungi selanjutnya adalah Monumen Palagan Ambarawa. Monumen ini menjadi lambang perjuangan dari pahlawan di Ambarawa saat pertempuran melawan NICA. Di dalamnya terdapat berbagai peninggalan sejarah seperti senjata, foto, dokumen serta diorama.

Selain itu, Anda juga dapat berfoto di sejumlah koleksi museum yang terpajang di luar seperti pesawat, truk serta meriam. Lokasi museum ini sendiri terletak di Jl. Mgr. Sugiyopranoto, Panjang Lor, Panjang, Ambarawa. Anda bisa datang setiap hari mulai pukul 08.00 WIB hingga 18.00 WIB dengan membayar tiket sebesar Rp 7.500 per orang.

8. Kopeng Salatiga

Wisata Salatiga pertama yang wajib Anda kunjungi adalah Kopeng Salatiga. Tidak hanya memiliki hawa sejuk, Kopeng juga memiliki banyak destinasi menarik. Tempat wisata ini terkenal dengan suasana hutan pinus yang punya banyak wahana petualang.Untuk Toppers berlibur ke Salatiga bersama keluarga, Kopeng Treetop Adventure Park bisa jadi tujuan wisata keluarga yang pas untukmu. 

Berada di ketinggian 150 di atas permukaan laut, tempat wisata di Salatiga ini tak cuma menawarkan udara sejuk menyegarkan, namun juga berbagai fasilitas rekreasi yang menarik untuk keluarga seperti perkebunan buah, camping, penginapan, tempat outbond, dan berbagai fasilitas untuk kegiatan rekreasi outdoor lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: