Pelajar Tuh Begini! Eskul KIR SMK Muhammadiyah Larangan Bisa Terbitkan Buku Hasil Karya Siswa

Pelajar Tuh Begini! Eskul KIR SMK Muhammadiyah Larangan Bisa Terbitkan Buku Hasil Karya Siswa

MENYERAHKAN - Pengurus Eskul KIR SMK Muhala menyerahkan buku bacaan kepada Kepala Perpustakaan SMK Muhala. --

BREBES, DISWAYJATENG - Ekstrakurikuler Kelompok Ilmiah Remaja (KIR) SMK Muhammadiyah Larangan (Muhala) Kabupaten BREBES merilis buku pertama dengan judul "Karyaku untuk Sekolahku".

Buku tersebut merupakan hasil karya tulisan pengurus dan anggota eskul KIR. Buku setebal 50 halaman tersebut diserahkan kepada Kepala Perpustakaan SMK Muhala sebagai wujud bahwa siswa-siswi KIR bisa menghasilkan karya di dunia tulis menulis dan karya di bidang lainnya. 

BACA JUGA:Pengurus IPM SMK Muhammadiyah Larangan Dilantik

Kepala SMK Muhammadiyah Larangan Brebes melalui Waka Kurikulum, Mulyani menuturkan, pihaknya sangat bangga karena siswa-siswi yang tergabung di eskul KIR benar-benar aktif dalam membuat tulisan yang baik sehingga buku ini bisa terbit. Pihaknya pun mengapresiasi para penulis di dalam buku tersebut.

"Apresiasi kami sampaikan, diawali dari program buletin sekolah yang kemudian dimanfaatkan untuk mengisi mading dan kini diterbitkan menjadi buku yang bagus," tuturnya, Senin (24/7). 

BACA JUGA:Bazar Produk Siswa SMK Muhammadiyah Larangan Diserbu Pengunjung

Mulyani yang juga Kepala Perpustakaan SMK Muhammadiyah Larangan, berpesan agar karya siswa terus dikembangkan menjadi buku dalam beberapa edisi.

Dirinya menambahkan, bahwa buku ini akan di pajang di perpustakaan sekolah untuk di manfaatkan oleh siswa sebagai tambahan referensi bacaan mereka. Sebab menurutnya, isi buku tersebut cukup bagus, mulai dari artikel, puisi, hasil kegiatan, dan lainnya. Sehingga buku ini pantas untuk dijadikan referensi siswa lain untuk memotivasi mereka untuk berkarya di bidangnya masing-masing.

"Tetap semangat dan harus rajin menulis lagi, agar setiap tahun buku ini di produksi untuk sekolah. Isi buku ini cukup bagus," ungkap dia. 

BACA JUGA:Ganjar Resmikan SMK Jurusan Energi Baru Terbarukan di Banjarnegara

Desti Handayani selalu Waka Kesiswaan juga memberikan apresiasi terhadap buku karya siswa tersebut dan berharap agar siswa lain juga bisa bergabung untuk berkarya bersama Eskul KIR SMK Muhammadiyah Larangan.

Tidak hanya di bidang tulis menulis melainkan juga di penelitian dan penulisan karya ilmiah yang lain.

"Semoga semangat pengurus dan anggota KIR terus meningkat untuk berkarya lagi dan lagi dan pembuatan buku bisa berkesinambungan setiap tahunnya," pungkasnya.

Sementara itu, Sugianto, Ketua Eskul KIR SMK Muhala menyampaikan ucapan terimakasih atas semua fasilitas yang sudah diberikan dan dukungan yang luar biasa, sehingga buku pertama tersebut bisa terbit tepat waktu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: