Copot Edy Sujatmiko dari Sekda, Bupati Jepara: Mutasi Hal Wajar di Birokrasi

Copot Edy Sujatmiko dari Sekda, Bupati Jepara: Mutasi Hal Wajar di Birokrasi

Edy Sujatmiko, Sekda Jepara, Pemkab Jepara, kabupaten jepara, Dinas Kearsipan Perpustakaan Jepara, Diskarpus Jepara, Bupati Jepara, Witiarso Utomo-arief pramono/diswayjateng.id-

Dasar penggantian jabatan Sekda, sambung Witiarso, juga dari surat Menteri Dalam Negeri tertanggal 17 Maret 2025. Yakni perihal Persetujuan Pengangkatan dan Pelantikan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkup Pemkab Jepara.

"Pelantikan mutasi dari jabatan Sekda merupakan hasil rekomendasi tim pansel atas evaluasi kinerja yang telah menduduki jabatan selama 5 tahun, sehingga secara teknis (Bupati) hanya melaksanakan rekomendasi tim pansel," tukas Witiarso.

Witiarso berharap kinerja Diskarpus di bawah pejabat baru definitive lebih maksimal. Mengingat Diskarpus berperan penting terkait data yang menjadi elemen penting dalam pemerintahan. Selain itu, mengokohkan budaya literasi di Jepara.

BACA JUGA:Gelaran JIFBW 2025, Kembalikan Kejayaan Kota Ukir Jepara

BACA JUGA:Juru Parkir Liar Resahkan Warga Jepara, Polisi Amankan Belasan Pelaku

Sekedar informasi, Edy Sujatmiko sebelumnya adalah Sekda Jepara. Ia menempati posisi tersebut sejak 30 April 2019. Masa jabatan sebagai Sekda Jepara yang diemban Edy Sujatmiko, seharus berakhir pada 30 April 2024. Atau saat masa jabatannya genap lima tahun.

Hingga saat ini, usia Edy Sujatmiko yang lahir pada 17 Juli 1969 belum memasuki masa pensiun. Kini ia berusia 56 tahun.

Masa pengabdiannya sebagai PNS yang dirintisnya sejak tahun 1988, baru akan berakhir empat tahun lagi saat menginjak usia 60 tahun.

Sementara itu, suasana akrab dan hangat tampak di ruang kerja Bupati Witiarso Utomo, Rabu 19 Maret 2025 malam itu. Selain Bupati, ada juga sejumlah pejabat Jepara lain yang terlihat jagong gayeng dalam obrolan ringan itu. 

BACA JUGA:Wakapolres Jepara Panen Enam Ton Jagung, Tunjukan Komitmen Dukung Ketahanan Panga

BACA JUGA:Jepara Tak Dilintasi Arus Mudik, Fokus Pengamanan Digeser ke Destinasi Wisata

Beberapa di antaranya seperti Wakil Bupati Gus Hajar, Edy Sujatmiko, Hery Yulianto, Ratib Zaini, Ary Bachtiar, dan Sridana Paminta. Sesekali terdengar kelakar dan suara tawa ringan dari ruangan itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: