Polres Pemalang Gelar Pasukan Operasi Ketupat Candi 2025

Polres Pemalang Gelar Pasukan Operasi Ketupat Candi 2025

CEK - Kapolres dan Bupati serta Dandim mengecek pasukan dan ranmor yang akan digunakan untuk OKC.Foto:M Ridwan/diswayjateng.id--

PEMALANG, diswayjateng.id - Polres Pemalang menggelar apel pasukan Operasi Ketupat Candi (OKC) 2025 di halaman mapolres setempat. Untuk mempersiapkan pengamanan Lebaran dan arus mudik.

“Kami siap memberikan pelayanan secara maksimal kepada masyarakat yang akan mudik. Untuk memperingati Idul Fitri tahun ini. Sehingga masyarakat dapat berkumpul dengan aman dan nyaman bersama keluarga,” jelas Kapolres Pemalang AKBP Eko Sunaryo.

Dalam pengamanan mudik tahun ini, Polres Pemalang telah mendirikan sejumlah pos terpadu, pos pengamanan dan pos pelayanan. Untuk menjamin keamanan dan kelancaran arus mudik. 

“Pos yang didirikan yakni, pos terpadu di exit Tol Gandulan, pos pelayanan di rest area 319-B Ampelgading dan simpang tiga Randudongkal, kemudian Pos Pengamanan di alun-alun,” terangnya.

BACA JUGA:Polres Pemalang Gelar Salat Gaib, Doakan 3 Anggota Polri yang Gugur dalam Tugas

BACA JUGA:Kapolres Pemalang Berbagi Kebahagiaan dengan Anak Yatim Piatu

Polres Pemalang juga telah mendirikan sub pospam di Stasiun Kereta Api Pemalang dan Terminal Induk Pemalang.

“Sub pospam didirikan untuk menjaga keamanan dan kelancaran pemudik yang menggunakan transportasi umum, yakni kereta api dan bus,” bebernya.

Menurutnya, jumlah personel yang dikerahkan dalam pengamanan mudik tahun ini sebanyak 320 personel. Serta ratusan personel gabungan dari instansi terkait.

“Selain menempatkan personel di pos-pos yang telah didirikan. Kami juga menyiapkan tim urai untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas di jalur arteri dan sejumlah trouble spot, seperti pasar tradisional,” ungkapnya.

BACA JUGA:Polres Pemalang Tanam Jagung Sistem Tumpangsari di Lahan Seluas 2,7 Hektare

BACA JUGA:Kapolres Pemalang Jadi Muazin di Masjid Baitussalam

Pada kesempatan itu, kapolres menyampaikan imbauan kepada masyarakat yang akan mudik. Agar selalu berhati-hati di jalan dan mentaati tata tertib berlalulintas.

“Selalu berhati-hati dan ikuti tata tertib berlalu lintas. Sehingga para pemudik dapat bertemu dan memperingati Lebaran dengan aman dan nyaman bersama keluarga,” tukasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: