Wisata Keluarga Kuningan Cocok Dikunjungi saat Liburan Akhir Tahun
wisata keluarga kuningan--tangkapan layar instagram @woodlandkuningan
DISWAY JATENG- Wisata keluarga kuningan, Sudahkah kamu merencanakan liburan akhir tahun nanti? Jika belum ayo rencanakan dari sekarang juga, karena liburan akhir tahun akan segera tiba.
Jika kamu ingin liburan ke jawa barat maka pergilah ke kuningan, karena kota ini menawarkan beragam tempat liburan yang menarik untuk dikunjungi. Salah satunya wisata keluarga kuningan.
Suasana yang ada di wisata keluarga kuningan ini terbilang sangat asri dan sejuk, tentunya bisa untuk melepas penat. Oleh karena itu kamu wajib mengeksporasi tempat liburan yang ada disini.
Untuk itu kami akan merekomendasikan wisata keluarga kuningan yang memiliki daya tarik yang luar biasa, yuk simak terus ulasan berikut ini.
BACA JUGA:Selain Padang Savana, Berikut ini Tempat Wisata di Bromo dengan Pemandangan Eksotis
1. Woodland
Woodland juga disebut-sebut sebagai Orchid Forest nya Kuningan, pasalnya tempat liburan ini sangat populer di sosial media.
Liburan kesini akan sangat seru dengan menikmati banyaknya wahana permainan seperti flying fox, sepeda gantung, serodotan pelangi, disini juga ada kolam renang dengan suasana sejuk lho.
Tiket masuk ke tempat liburan ini sangat murah alias tidak menguras kantong, kamu hanya perlu merogoh kocek Rp 15.000 hingga Rp 20.000 sudah termasuk menikmati berkeliling di area Woodland serta menikmati berendam di kolam renang. Sedangkan untuk harga wahananya dengan harga mulai dari Rp 10.000 hingga Rp 25.000/wahana.
2. Taman Batu Hanjuang
Kamu wajib memasukan tempat liburan ini kedalam list destinasimu, karena disini menawarkan berenang yang terletak di perbukitan. Karena berada di bukit sudah dipastikan airnya sangat segar dan suasan yang segar nan sejuk bukan, untuk kolam renangnya juga dilengkapi dengan perosotan yang akan menambah seru.
Kamu hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp 15.000/orang sudah dapat menjelajahi semua kolam renang yang ada disini, sangat worth it kan.
3. Telaga Biru Cicerem
Tempat ini menyuguhkan danau dengan perpaduan air berwarna gradasi biru dan hijau tosca, airnya juga sangat jernih. Suasana yang ada disini sangat tenang dan asri karena didominasi pepohonan hijau, jangan risau tentang spot foto pasalnya tempat ini tersebar dengan spot foto yang estetik. Seperti ayunan yang berada di tengah-tengah danau.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: