Menikmati Kesejukan Gunung Ciremai di Wisata Kuliner Malam Kuningan

Menikmati Kesejukan Gunung Ciremai di Wisata Kuliner Malam Kuningan

wisata kuliner malam di kuningan --tangkapan layar instagram @kopi.botanika

DISWAY JATENG- Menikmati suasana di siang hari di suatu daerah tentu sudah sangat biasa, namun apakah kamu pernah mengunjungi wisata kuliner malam di kuningan?

Kuningan merupakan salah satu daerah yang menawarkan beragam makanannya yang bercita rasa lezat, seperti yang ditawarkan wisata kuliner malam di kuningan ini. Menyantap hidangan sembari menikmati suasana tenang khas malam hari adalah hal yang sangat di inginkan banyak orang.

Selain itu wisata kuliner malam di kuningan juga memiliki tempat yang nyaman untuk bersantai sejenak, disini juga tersebar spot foto dengan latar belakang keindahan kota.

BACA JUGA:Memburu Makanan dengan Citarasa yang Enak dan Lezat di Wisata Kuliner Subang

Berikut ini wisata kuliner malam di kuningan yang bisa dikunjungi :

Rumah Makan Laksana

Rumah makan ini terletak di Jl. Panawuan-Sangkanurip, Panawuan, Cigandamekar, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

Ketika berkunjung kesini kamu akan disuguhkan dengan ruangan yang  mterbuka serta lesehan, rumah makan ini juga bernuansa adat sunda. Bukan hanya bangunannya saja melainkan juga menu yang ditawarkan disini juga masakan khas sunda serta nusantara, untuk harganya juga sangat ramah dikantong.

Kopi Botanika

Kopi botanika terletak di Jl. Boenoet Lembur Kuring, Puncak, Kec. Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

Menikmati keindahan saat malam hari dengan nongkrong di Kopi Botanika merupakan pilihan yang tepat, konsep bangunannya yang modern serta didominasi kaca dengan suguhan panorama alam yang indah membuat siapapun tertarik datang mengunjungi tempat ini. Tidak hanya itu saja suasana yang ada disini juga sangat sejuk karena dikelilingi oleh deretan pepohonan pinus yang hijau serta pegunungan yang menawan dari ketinggian. Untuk menu yang ditawarkan wisata kuliner malam di kuningan ini juga cukup beragam pastinya dengan harga yang tidak menguras kantong.

Dapur Sembilan Kuningan

Wisata kuliner malam di kuningan berlokasi di Jl. Ahmad Yani NO.15, Kuningan, Kec. Kuningan Kab. Kuningan, Jawa Barat.

Jika kamu menginginkan tempat makan yang menawarkan menu masakan sunda maka dapur sembilan kuningan ini cocok untuk dikunjungi, pasalnya tempat makan ini sangat populer di kuningan dengan menawarkan beragam masakan khas sunda yang memiliki citarasa menggugah selera. Tempatnya yang bersih dan luas sehingga cocok dijadikan tempat untuk berkumpul dengan keluarga besar, namun jangan khawatir untuk kamu yang ingin mencicipi menu masakan non sunda. Karena disini juga terdapat masakan non sunda seperti ayam penyet, sate maranggi, sop iga, spageti, beef teriyaki, nasi goreng hingga Chinese food.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: