Benarkah DC Lapangan Pinjol EasyCash Datang ke Rumah? Kenali Risikonya Jika Nasabah Galbay

Benarkah DC Lapangan Pinjol EasyCash Datang ke Rumah? Kenali Risikonya Jika Nasabah Galbay

apakah dc lapangan easycash datang ke rumah--foto tren ekonomi

Benarkah akan ‘dihantui’ DC lapangan? simak penjelasannya di sini. Dalam artikel kali ini, kami akan membahas tentang galbay EasyCash yang rumornya DC lapangan sudah makin menyebar dan sudah ada di mana-mana.

BACA JUGA: Ingin Pinjam Uang Online dengan Bunga Rendah dan Pencairan Cepat? Coba Easycash!

Sehingga nasabah yang gagal bayar atau galbay tinggal bersiap untuk dikunjungi oleh Debt Collector (DC). Lantas, benarkah demikian? Berikut ulasannya seperti dilansir dari kanal YouTube Kocheng Hoki, Selasa, 20 Februari 2024.

Dalam unggahan itu, Kocheng Hoki menyebutkan, bahwa penagihan DC pinjol tidak semenakutkan itu dan tidak segencar itu.

“Karena DC lapangan EasyCash yang adapun tidak sebanyak. Ada yang katanya didatangin DC tapi ternyata itu cuman kurir karena tidak memiliki sertifikat penagihan. Karena kabar saat ini beredar EasyCash mempunyai DC lapangan masih simpang siur,” katanya.

Maka dari itu, kata Kocheng Hoki, sebenarnya informasi terkait EasyCash mempunyai banyak DC lapangan ini bertujuan hanya untuk menakut-nakuti nasabah galbay.

BACA JUGA: Cara Pinjam di Pinjol Easycash Agar Cepat Cair, Aman Digunakan dan Sudah Diawasi OJK

“Ini sengaja dibuat untuk menakut-nakuti kalian agar merasa harus berjuang dan merasa harus segera membayar hutang kalian,” katanya. Kocheng Hoki pun meyakini, bahwa nasabah pinjol tidak ada yang langsung terang-terangan menggalbaykan sebuah aplikasi pinjaman online.

“Jadi masalah EasyCash bukan sesuatu yang harus kalian takuti. Masalah DC lapangan bukan sesuatu yang harus dikhawatirkan. Kalaupun ada DC lapangan harus dihadapi,” katanya. Namun sejauh ini, kata Kocheng Hoki, EasyCash masih belum terlalu banyak memiliki DC lapangan.

“Mungkin hanya ada di satu dua kota-kota tertentu serta penagihannya pun juga random. Penagihannya pun belum tentu menyasar dan bukan ditentukan sesuai penghasilan,” katanya.

Prosedur penagihan di EasyCash ini, sambung Kocheng Hoki, diurut sesuai wilayah dan yang melakukan penagihan adalah DC yang ditugaskan di daerah tersebut.

BACA JUGA: Resiko Telat Membayar di Pinjol Easycash, Siap-Siap Didatangi DC Lapangan Jika Gagal Bayar!

Kocheng Hoki pun menilai, nasabah galbay tidak begitu peduli soal denda. Karena yang paling ditakutkan adalah DC lapangan dari EasyCah.

“Nah, jika kalian dihantui ketakutan-ketakutan tentang galbay pinjol pasti pikiran langsung akan beralih ke negatif-negatifnya. Jadi hal-hal yang belum tentu terjadi terkadang kita pikirkan mentah-mentah,” katanya.

Demikian beberapa informasi mengenai benarkah DC lapangan pinjol EasyCash datang ke rumah? ketahui juga risikonya jika galbay di EasyCash yang harus kalian perhatikan. Semoga bermanfaat. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: