Benarkah DC Lapangan Pinjol EasyCash Datang ke Rumah? Kenali Risikonya Jika Nasabah Galbay

Benarkah DC Lapangan Pinjol EasyCash Datang ke Rumah? Kenali Risikonya Jika Nasabah Galbay

apakah dc lapangan easycash datang ke rumah--foto tren ekonomi

DISWAY JATENG - Gagal bayar (Galbay) kerap kali menjadi solusi bagi kalian yang kesulitan untuk melunasi hutang yang telah pinjam di pinjol termasuk salah satunya di pinjol Easycash.

Bagi kalian yang saat ini sedang terlilit hutang di pinjol terutama di Easycash simak artikel berikut ini. Mengutip laman resminya, Easycash adalah layanan Pendanaan Bersama atau pinjol yang telah memiliki izin dan tentunya diawasi oleh OJK.

Dengan pengajuan pinjama yang mudah cukup dilakukan dengan tiga langkah menjadikan aplikasi ini digemari oleh masyarakat yang membutuhkan dana mendadak.

Dengan suku bunga maksimum tidak lebih dari 0,4% menjadikan layanan pinjaman online ini banyak yang menggunakannya. Proses penilaian pinjaman sendiri hanya dilakukan dalam 3 menit. Namun tentunya dibalik kemudahan itu ada kesulitan yang mengintai. 

BACA JUGA:Pengalaman Galbay Easycash 6 Bulan, Apakah Ada DC Lapangan Pinjol yang Datang ke Rumah

Bagaimana tidak, jika nasabah tidak sanggup membayar dalam tempo yang sudah ditentukan akan mendapatkan teror. Selain diteror melalui sms dan WhatsApp bagi nasabah yang terlanjur galbay dan belum sanggup membayar hutang ada juga ancaman lainnya.

Pihak nasabah Easycash yang galbay hutang akan juga mendapatkan konsekuensi lainnya yaitu didatangi oleh Debt Collector atau biasa disebut DC lapangan. DC lapangan dari Easycash ini akan datang ke rumah nasabah yang berada di Jabodetabek jika sudah menunggak lebih dari 3 bulan.

Sementara bagi kalian yang berada di luar Jabodetabek belum ada informasi kalau aplikasi yang identik dengan warna hijau ini ada DC lapangan. 

Dikutip dari YouTube Kocheng Hoki, hampir semua aplikasi pinjol ketika baru telah satu atau dua hari pasti sudah ada peringatan akan ada tim DC lapangan. 

BACA JUGA: Apakah Pinjol EasyCash Memiliki DC Lapangan? Berikut Penjelasannya

"Datanya sudah diserahkan ke pihak ketiga, intinya mereka membuat kalian itu berpikir bahwa akan ada DC lapangan yang akan datang berkunjung ke rumah kalian untuk menagih," ujarnya dikutip Sabtu 14 Oktober 2023.

"Itu semua dilakukan karena pinjol tahu bahwa orang-orang itu pasti ketakutan kalau ada DC lapangan yang bakal datang ke rumah," tambahnya.

EasyCash sendiri merupakan pinjol legal dan memiliki izin dari OJK untuk menarik tunggakan dari nasabah menggunakan DC lapangan.

Risiko galbay pinjol EasyCash 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: