Mengarungi Keindahan Floating Market Lembang Bandung: Ini 5 Fasilitas Menariknya!

Mengarungi Keindahan Floating Market Lembang Bandung: Ini 5 Fasilitas Menariknya!

Berwisata asyik di floating market Lembang-suara.com-

DISWAYJATENG - Ibu Kota Provinsi Jawa Barat, Kota Bandung selalu menawarkan pesona yang memikat para wisatawan lokal maupun mancanegara.

Kota ini dikenal dengan perpaduan antara gedung-gedung tinggi bergaya Eropa dan alam sejuk yang memukau, menjadikannya destinasi liburan yang sempurna.

Di tengah pesona alamnya yang memikat, Kabupaten Bandung menawarkan sebuah destinasi wisata yang unik dan menarik, yaitu Floating Market Lembang.

 

Lokasi dan Harga Tiket

 

Jika anda berencana untuk mengunjungi Floating Market Lembang, Anda bisa memulai perjalanan dari pusat Kota Bandung, mengambil jalan Cipaganti, lalu ke Setiabudi, dan mengikuti rute ke Jalan Tangkuban Perahu.

Floating Market Lembang Bandung terletak di Jalan Grand Hotel No. 33E, Lembang, Bandung Barat. Wisata ini buka setiap hari mulai pukul 09.00 hingga 18.00 WIB dengan harga tiket masuk sebesar Rp 35.000 per orang. Terdapat juga paket tiket lain dengan harga mulai dari Rp 50.000 hingga Rp 60.000 per orang.

BACA JUGA:Menjelajahi Kelezatan Kuliner Kaki Lima di Bandung: Ini 5 Hidangan Sederhana yang Menggugah Selera

 

Harga tiket untuk wahana beragam, seperti Rainbow Slide Mini sekitar Rp 15.000 dan Gokart sekitar Rp 60.000.

Ada pula berbagai tiket untuk wahana lain seperti Twinkle Twinkle, Rainbow Slide, Becak Mini, Taman Kelinci, dengan harga yang bervariasi.

 

Wisata yang Dapat Dinikmati

 

1.  1. Culinary Adventure di Pasar Terapung

 

Spot Culinary Adventure di Pasar Terapung adalah daya tarik utama Floating Market Lembang. Di sini, Anda dapat menjumpai berbagai hidangan lezat tradisional khas Bandung, mulai dari batagor, rujak, tahu gejrot, hingga makanan khas lainnya.

Sebelum berbelanja, pastikan untuk menukarkan uang rupiah dengan koin yang digunakan untuk transaksi di area Culinary Adventure ini.

BACA JUGA:Wisata Malam di Ciwidey, Menikmati Liburan Seru di Tengah-tengah Dinginnya Bandung

 

2.  2. Eksplorasi Danau Situ Umar

 

Nikmati keindahan Danau Situ Umar dengan menaiki perahu. Wisatawan dapat mengelilingi dan menikmati pesona alam sekitar, sambil merasakan kedamaian dan ketenangan yang ditawarkan oleh air danau dan alam sekitarnya

 

3.  3. Wahana Seru untuk Semua Usia

 

Selain danau dan pasar terapung, Floating Market Lembang menawarkan berbagai wahana seru seperti twinkle twinkle, rainbow slide mini, becak mini, taman kelinci, kuda tunggang, trampolin, flying fox, playground, ATV, dan masih banyak lagi.

Wahana-wahana ini ramah untuk semua usia, sehingga baik anak-anak maupun lansia dapat menikmati pengalaman seru ini.

 

4.  4. Belanja Oleh-oleh Khas Bandung

 

Jangan lewatkan kesempatan untuk berbelanja oleh-oleh khas Bandung di Floating Market. Anda dapat menemukan berbagai produk seperti kerajinan tangan, pakaian, dan makanan khas daerah ini yang bisa dijadikan kenang-kenangan atau sebagai hadiah.

BACA JUGA:Seharian di Jalan Braga Bandung, Ini 4 Tempat Asik yang Wajib Dikunjungi

 

5.  5. Kampung Jepang

 

Bagi pecinta fotografi, Floating Market Lembang menyediakan area bernuansa Jepang yang sangat instagramable.

Disini, Anda dapat berfoto dengan menggunakan kimono tradisional, menjelajahi hutan bambu, rumah khas Jepang, dan bahkan berfoto di atas perahu tradisional Jepang yang terapung di sekitar danau. Terkadang, Anda juga bisa menikmati indahnya bunga sakura yang jarang ditemui di Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: