7. Nutrisi Rambut yang Tepat
Perawatan rambut dari luar saja tidak cukup untuk memperbaiki atau mencegah kerusakan rambut. Agar rambut tumbuh sehat, rambut juga membutuhkan nutrisi dari dalam.
Nutrisi ini baik untuk kesehatan rambut seperti protein, vitamin D, biotin, asam lemak omega-3, dan zat besi. Nutrisi ini dapat diperoleh dari berbagai makanan termasuk buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, telur, daging tanpa lemak, ikan, dan produk susu rendah lemak.
Selain beberapa cara alami untuk merawat rambut rusak pada wanita, disarankan untuk minum banyak air mineral setiap hari, melawan stres, dan hindari mencuci rambut terlalu sering.
BACA JUGA: Khasiat Alpukat untuk Kesehatan Rambut, ASalah Satunya Bisa Mencegah dan Mengobati Kerontokan
Mencuci rambut sebaiknya dibatasi satu atau dua kali sehari ketika kulit kepala kamu terasa berminyak dan rambut kamu terasa kotor. Setelah keramas, biarkan rambut kamu mengering secara alami.
Jika memungkinkan jangan tidur dalam keadaan rambut basah atau menggosoknya dengan keras untuk menghindari kerusakan lebih lanjut.
Jika setelah menggunakan berbagai produk rambut alami di atas, rambut kamu masih rusak atau bahkan bertambah parah, sebaiknya konsultasikan dengan dokter mengenai kondisi rambut kamu dan dapatkan perawatan yang tepat.
Demikian informasi tentang cara alami merawat rambut rusak pada wanita, yang bisa dilakukan mandiri di rumah. Semoga bermanfaat. (*)