Ganjar ke Pendukung dan Simpatisan; Lawan Kita Berat, Ingin Menang Harus Bersatu dengan Rakyat

Selasa 23-01-2024,08:45 WIB
Reporter : Rochman Gunawan
Editor : Rochman Gunawan

DISWAYJATENG, GUNUNGKIDUL - Calon presiden (capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo terus berkeliling seluruh Indonesia dan blusukan bertemu rakyat. Setiap berkunjung ke daerah, Ganjar menyempatkan bertemu relawan, simpatisan dan kader partai pengusung untuk berkonsolidasi.

Misalnya pada Senin (22/1) pagi, Ganjar berkunjung ke Lampung dan melakukan konsolidasi di sana. Malamnya, Ganjar ke Gunungkidul Jogjakarta dan melakukan hal yang sama.

Ganjar bertemu dengan ribuan kader partai pengusung, caleg, relawan dan simpatisan untuk membakar semangat mereka.

BACA JUGA:SMP Al Irsyad Kota Tegal Adakan Taklim Pelajar

"Bapak ibu, dua kali pilpres kita berada pada barisan yang sama dan dua kali kita menang. Hari ini kondisinya agak beda, dan tantangan kita sangat berat," ucap Ganjar.

Ganjar mengatakan, godaan dan tekanan pada pilpres kali ini sangatlah besar. Bahakan, lanjut Ganjar, beberapa teman-teman seperjuangan yang dulu bersama, satu persatu kini bergeser.

"Dan kekuasaan sekarang seperti ini. Itu akan terus menggoda kita. Sudah banyak teman-teman saya laporan, ada yang ditelpon, didatangi dan ditekan," jelasnya.

BACA JUGA:763 Pengawas TPS se-Kota Tegal Dilantik

Tapi Ganjar meminta semua pendukungnya agar tidak takut. Semua harus berani melawan dengan cara yang benar.

"Kita punya idealisme, idiologi untuk menjaga bangsa ini. Kita harus kompak untuk menjaga agenda reformasi. Tidak boleh ada satu orangpun yang mengacak-acak tatanan ini. Berani?" tegas Ganjar.

"Berani! Lawan," teriak para kader dan simpatisan kompak.

BACA JUGA:Tamam Patih Sampun Kabupaten Pemalang Digunakan untuk Parkir Sepeda Motor

Ganjar mengutip pernyataan Adian Napitupulu yang menyebut bahwa kekuatan besar sudah berkumpul di calon lawan. Sumber daya juga sudah berkumpul di sana.

"Maka bagaimana caranya kita menang? Caranya adalah dengan kekuatan rakyat. Kita harus bersatu dengan rakyat. Jangan takut, karena bulir-bulir keringat kita jauh lebih banyak dari mereka. Mental kita jauh lebih hebat dari mereka. Mari berjuang bersama rakyat untuk meraih kemenangan," pungkasnya.

Kategori :