7 HP di Bawah 4 Jutaan Yang Sangat Cocok Bagi Konten Kreator Pemula
HP di bawah 4 Jutaan yang cocok bagi konten kreator -Tangkapan layar diswayjateng.id-
Untuk performanya, Redmi Note 12 Pro 5G menggunakan chipset MediaTek Dimensity 1080 dengan fabrikasi 6 nanometer dan RAM 8/256 GB. Harganya mulai dari Rp3,8 jutaan.
BACA JUGA:Oppo A79 5G, Hp 3 Jutaan Yang Punya Kamera 50 MP Keren dan Chipset Gahar
3. Vivo V27e
Smartphone ini menawarkan tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 64 megapiksel dengan OIS, kamera makro 2 megapiksel, dan depth sensor 2 megapiksel.
Mode Super Night membuat tangkapan dalam kondisi redup tetap berwarna dan jernih. HP ini juga dilengkapi dengan fitur lampu belakang yang disebut Aura Light Portrait, yang dapat meningkatkan kualitas foto malam hari tanpa mode potret.
Di bagian depan, terdapat kamera selfie 32 megapiksel. Pada aspek hardware, Vivo V27e menggunakan chipset MediaTek Helio G99 dengan fabrikasi 6 nanometer dan RAM 8/256 GB. Harganya mulai dari Rp3,3 jutaan.
4. Samsung Galaxy M34 5G
Samsung tidak diragukan lagi dalam hal kualitas kamera. Di belakang body Galaxy M34 5G, terdapat tiga kamera, termasuk lensa utama 50 megapiksel wide angle yang sudah dilengkapi dengan OIS. Selain itu, ada kamera ultra wide 8 megapiksel dengan bidang pandang 120 derajat, dan kamera makro 2 megapiksel.
HP di bawah 4 Jutaan ini sangat cocok untuk penggunaan sehari-hari karena kamera belakangnya mendukung perekaman video 4K pada 30 FPS. Di bagian depan, terdapat kamera selfie 13 megapiksel untuk kebutuhan foto selfie.
Meskipun hanya mampu merekam video vlogging pada resolusi standar 1080p pada 30 FPS, hal ini cukup wajar untuk HP di kelas harga menengah. Galaxy M34 5G didukung oleh chipset Exynos 1280 dengan fabrikasi 5 nanometer dan RAM 8/128 GB. Harganya mulai dari Rp3,2 jutaan.
BACA JUGA:Tecno Camon 20 Pro 5G, Hp 3 Jutaan dengan Spek Gahar MediaTek Dimensity 8050 dan Punya Layar AMOLED
5. Vivo V25 5G
Pada sektor kameranya, smartphone ini dibekali tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 64 megapiksel dengan bukaan f/1.8. Menariknya, kamera utama ini dilengkapi oleh fitur OIS dan autofokus PDAF.
Susunan kamera belakangnya ini dilengkapi oleh kamera ultra-wide 8 megapiksel dan didukung oleh sensor Omnivision. Terakhir, ada kamera makro 2 megapiksel dengan bukaan f/2.4. Di bagian depan, Vivo V25 5G memiliki lensa dengan resolusi 50 megapiksel dengan fitur dukungan autofokus.
Pada spesifikasi mesin pacu Vivo V25 5G sangat powerful untuk menunjang kebutuhan berat seperti gaming, berkat dukungan chipset MediaTek Dimensity 900 dengan fabrikasi 6 nanometer dan RAM sebesar 8 GB. Untuk harganya sendiri, HP ini dibanderol mulai dari Rp3,2 jutaan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: