10 Manfaat Lidah Buaya untuk Kesehatan
![10 Manfaat Lidah Buaya untuk Kesehatan](https://jateng.disway.id/upload/a8c1d68f3c1855e7b60786bb83aa5f39.jpeg)
ANALGETIK. Manfaat lidah buaya diketahui dapat menghilangkan rasa sakit karena mengandung antrakuinon dan kuinon.--Sumber gambar: Pandastyznie
- Vitamin C
- Kalsium
- Vitamin E
- Berbagai jenis enzim ( bradikinase, amilase, karboksi heloise, katalase, dan karkobsipeptidase)
Berikut beberapa manfaat lidah buaya dengan berbagai kandungan tersebut.
1. Merawat Kulit
Menurut Neneng Siti Silifi dan Ajeng Mardiana Mulianingsih di dalam studi Pemanfaatan Lidah Buaya Sebagai Bahan Baku Perawatan Kecantikan Kulit. Manfaat lidah buaya dapat menjaga kelembapan kulit karena memiliki kandungan mineral yang tinggi.
2. Merawat Kulit Kepala dan Rambut
Manfaat lidah buaya salah satunya dapat menyubyrkan rambut juga membuat rambut lebih berkilau dan lembut. Karena mengandung Vitamin B6, B3, B2, B1, asam folat, enzim, kolin, aldopentosa, glukosa, dan manosa.
3. Menyembuhkan Luka
Gel dari lidah buaya diketahui mampu membantu proses penyembuhan luka secara alami, karena lidah buaya dapat merangsang proliterasi beberapa jenis sel.
4. Sebagai Analgetik ( Menghilangkan rasa sakit) dan Pusing
Lidah buaya dikenal mampu menghilangkan pusing dan menghilangkan rasa sakit (analgetik). Dikutip dari Program Kreativitas Mahasiswa Universitas Negeri Malang dalam Pembuatan Sabun Organik Serbaguna, manfaat ini didapatkan dari kulinon dan antrakuinon di dalamnya.
5. Meningkatkan Fungsi Fagositik
Kandungan acetylated mannose yang bersifat imunostimulan yang berfungsi meningkatkan fungsi fagositik dari sel makrofag. Dapat meningkatkan respon sel T terhadap patogen juga memproduksi interferon dan zat kimia yang merangsang pembentukan antibodi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: