3 Rekomendasi Sunscreen untuk Usia 40 Tahun ke Atas, Rahasia Awet Muda yang Wajib Anda Coba!

3 Rekomendasi Sunscreen untuk Usia 40 Tahun ke Atas, Rahasia Awet Muda yang Wajib Anda Coba!

AWET MUDA. Dengan menggunakan Cetaphil UVA/UVB Defense SPF 50 .--Sumber gambar: Sunshine Kelly

DISWAY JATENG - Sunscreen sangat berperan penting untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari, terutama pada orang yang memiliki usia 40 tahun ke atas. Pada usia ini, kulit akan mengalami penurunan elastisitas dan munculnya tanda penuaan seperti kerutan dan bintik hitam.

Karena itu, sangat penting untuk memilih sunscreen untuk usia 40 tahun ke atas yang tepat. Carilah sunscreen dengan SPF minimal 30 atau lebih tinggi, sebagai perlindungan yang baik terhadap sinar UVB yang dapat menyebabkan kulit terbakar.

Selain itu penting juga untuk melindungi kulit dari sinar UVA, yang mengakibatkan penuaan dini dan kanker kulit. Sehingga memilih sunscreen untuk usia 40 tahun ke atas yang mengandung bahan antioksidan seperti vitamin E atau C.

Antioksidan dapat membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas yang dapat mengakibatkan penuaan pada kulit. Gunakan sunscreen untuk usia 40 tahun ke atas tersebut pada area wajah dan leher, untuk melindungi kulit dari kerusakan sinar matahari.

Jangan lupa untuk mengaplikasikan sunscreen setiap 2 jam sekali jika Anda berada di bawah sinar matahari langsung atau setelah berkeringat. Nah, berikut beberapa rekomendasi sunscreen yang cocok dan bisa dipilih untuk Anda.

BACA JUGA: 5 Hal yang Harus Dilakukan Untuk Menjaga Kelembaban Kulit, Cocok Untuk Usia 40 Tahun Keatas!

1. Biore UV Aqua Rich Watery Essence SPF 50

Sunscreen ini dilengkapi dengan SPF 50 PA++++ dan formula Micro Defense yang memberikan perlindungan UVA UVB secara optimal. Terasa nyaman dan ringan seperti air sehingga cocok untuk Anda yang berusia 40 tahun ke atas.

Water capsulenya dapat melembabkan kulit, terasa ringan, dan tidak lengket, serta melindungi kulit Anda secara maksimal. Selain itu, juga mengandung Hyaluronic Acid, Royal Jelly Extract dan bahan pelembab lain yang memberikan kelembapan kulit dengan optimal.

Sunscreen ini dapat Anda jadikan sebagai base make up agar tampilan make up lebih flawless.

2. Cetaphil UVA/UVB Defense SPF 50

Cethapil UVA/UVB Defense SPF 50 ini adalah salah satu pilihan yang cocok bagi Anda yang memiliki usia 40 tahun ke atas. Produk ini adalah pelembab sekaligus tabir surya yang dipakai pada wajah atau seluruh tubuh.

Penggunaan tabir surya yang memiliki SPF tinggi dapat mengurangi risiko penuaan dini, kerutan, dan bintik-bintik penuaan secara efektif. Juga dapat membantu Anda melindungi kulit dari paparan sinar matahari, menutrisi dan menjaga kelembapan kulit.

BACA JUGA: Masker Alami untuk Menghilangkan Keriput Wajah Usia 40 Tahun Keatas, Lengkap dengan Cara Membuatnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: