Bank Sampah Marga Jaya Rindang Launcing MAGAR POL

Bank Sampah Marga Jaya Rindang Launcing MAGAR POL

Ketua Komisi 3 DPRD Kota Tegal Enny Yuningsih, Kabid Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 DLH Kota Tegal Indriati Winarni, Pengurus Bank Sampah Marga Jaya Rindang dan tamu undangan saat lauching Inovasi “MAGAR POL” di Pendapa Jaga Dipa, Margadana, Jumat (1/12--Harian Pagi Radar Tegal

DISWAY JATENG – Bank Sampah Marga Jaya Rindang, Kelurahan Margadana, melaunching Inovasi Marga Jaya Rindang dan Poltek Harber (MAGAR POL) saat peringatan HUT ke-2 Bank Sampah Marga Jaya Rindang di Pendapa Jaga Dipa, Kelurahan Margadana, Jumat (1/12).

Inovasi tersebut untuk mempermudah masyarakat umum, terutama nasabah agar mengetahui lebih banyak tentang Bank Sampah Marga Jaya Rindang secara online. Sehingga mereka bisa mengakses dimanapun dan kapanpun dengan mengunakan handphone android.

"Adanya MAGAR POL akan membantu masyarakat agar mengetahui lebih banyak tentang kegiatan, inovasi dan jumlah sampah yang dikelola secara online," kata Direktur Bank Sampah Marga Jaya Rindang Meiwan Dani Ristanto.

BACA JUGA:PAUD Kesambi Sari Gandeng Bank Sampah Marga Jaya Rindang

MAGAR POL merupakan inovasi website yang bisa dibuka dilaman google, di dalamnya terdapat profil Bank Sampah Marga Jaya Rindang, inovasi, kegiatan dan jumlah sampah yang dikelola. Sehingga masyarakat dapat mengetahuinya secara online. Hal itu akan membantu dalam memberikan informasi publik tentang Bank Sampah Marga Jaya Rindang.

"Inovasi tersebut sangat bagus, dan saya mengucapkan selamat atas adanya inovasi bank sampah Magar Pol," ujar Sekretaris Kelurahan Margadana Sudarmo.

BACA JUGA:Bank Sampah Bestari Bersiap Songsong Kalpataru

Kabid Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 DLH Kota Tegal Indriati Winarni mengungkapkan inovasi yang dikembangkan Bank Sampah Marga Jaya Rindang merupakan sebuah terobosan di jaman digital. Karena semua masyarakat dapat mengakses inovasi tersebut melalui laman Google.

Sementara, Ketua Komisi 3 DPRD Kota Tegal Enny Yuningsih menyampaikan adanya bank sampah merupakan upaya dalam menangani sampah di tingkat masyarakat. Hal itu dipermudah dengan munculnya berbagai inovasi yang dilakukan. Sehingga bank sampah akan terus berkembang di era serba digital. (mei)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: