Inilah 4 Rekomendasi Laptop Termurah Dengan Harga 2 Jutaan Saja 2023, Kualitas Terbaik!

Inilah 4 Rekomendasi Laptop Termurah Dengan Harga 2 Jutaan Saja 2023, Kualitas Terbaik!

laptop dengan harga 2 jutaan--

DISWAYJATENG.ID - Laptop termurah harga 2 jutaan merupakan standar untuk laptop dengan spesifikasi umum. Akan tetapi, jangan salah sangka terlebih dahulu. Karena sekarang banyak sekali di tahun 2023 ini fitur laptop harga murah dengan kualitas terbaik. 

Untuk itu bagi anda yang sedang mencari laptop murah dengan harga 2 jutaan saja. Berikut inilah 4 rekomendasi laptop murah berkualitas baik, bagi anda yang membutuhkan!

BACA JUGA:Berikut Ini 4 Daftar Laptop Dengan Harga 5 Jutaan Terbaik 2023, Murah Speak Dewa!

1. Advan Soulmate

Laptop 2 jutaan ini sudah dilengkapi dengan Windows 11, terdapat layar 14 inch TN, HD 1366 × 768. Untuk prosesor pada Advan yakni Intel Celeron N4020, 2 core 2 thread, up to 2.8 GHz dan graphic card integrated. 

Bagi anda yang sedang mencari laptop merek Advan dengan harga termurah namun memiliki RAM 4GB DDR4-2666 SO-DIMM. Dengan storage 128GB eMMC serta konektivitas Wi-Fi 802.11b/g/n/ac maupun bluetooth 4.2.

Selain harganya murah laptop ini memiliki baterai 5000mAh 38wh. Hal keren lainnya juga Advan memiliki port USB C yang mendukung Power Delivery (PD). Dengan fitur ini, anda dapat mengeces laptop menggunakan charger HP, PD 45W. Tentunya akan membuat tas anda lebih ringkas saat dibawa kemana-mana. 

2. Zyrex SKY 232

Laptop dari brand lokal ZX dengan seri SKY 232. Berbeda dengan laptop lainnya Zyrex membekali laptop ini dengan sistem operasi Windows 10 yang pastinya original. Laptop ini hadir dengan prosesor Intel Celeron N4020 dengan RAM 4GB DDR4 dan juga 2 storage. Yakni eMMC sebesar 64GB plus dengan SSD 256GB. 

Dengan spesifikasi tersebut tentunya anda tidak perlu takut laptop ini lemot ataupun nge-lag. Anda juga dapat menggunakan laptop ini dalam jangka waktu yang lama tanpa di-charge. Karena baterainya berkapasitas 4000mAh. 

Memiliki layar 11.6 inch full HD beresolusi 920 × 1080 piksel dengan panel IPS. Membuat tampilan lainnya cocok untuk menonton video maupun film. 

Baik anda yang ingin mencoba langsung laptop satu ini, anda hanya perlu merogoh uang sebesar Rp2.709.000 jutaan. 

BACA JUGA:6 Laptop Harga Murah dengan Spek Tinggi Tahun 2023, Buruan Jangan Sampai Kehabisan

3. Samsung Chrombook 4

Pilihan laptop murah dan terbaik selanjutnya adalah Samsung Chrombook 4. Laptop satu ini memiliki display 11.6 inch LED HD 1366 × 768 piksel yang telah dilengkapi dengan anti-reflektif. 

Untuk spesifikasi hardware-nya tidak jauh dari laptop lainnya di atas. Yakni menggunakan prosesor Intel Celeron N4020 RAM 4GB DDR 4 dan storage eMMC 32GB. Anda akan merasa senang begitu menonton fisik laptop ini. Karena body-nya sangat mulus dan di desain tanpa adanya sekrup pada setiap bagian case-nya. 

Meskipun fisiknya cantik Samsung Chrombook 4 tidak lupa melupakan durabilitasinya. Sebab laptop ini telah teruji dengan tes yang setara Mil-STD 810G hingga membuatnya menjadi laptop kuat dan tahan banting. Dengan teknologi koneksi Wi-fi terbarunya tentu membuat streaming, browser, download maupun upload menjadi lebih cepat dan stabil. 

Memiliki baterai yang terklaim hingga mampu bertahan 12 setengah jam, laptop Samsung ini terjual di pasaran dengan harga sekitar Rp.1.995.000 jutaan. 

4. HP Chromebook 11 G8

Rekomendasi terakhir ada produk Chromebook dari brand HP. Laptop satu ini tentu menggunakan sistem operasi Chrome OS yang sangat ringan namun multifungsi. Memiliki layar 11.6 inch anti-clear RAM 4GB yang telah di DDR 2400 mega hertz serta prosesor Intel Celeron N4020.

Laptop HP ini akan mengeksekusi pekerja dan tugas anda secara maksimal. Untuk storagenya anda dapat memilih media penyimpanan antara varian 32GB atau 160GB yang berupa eMMC.

Bagi anda yang menyukai ketenangan, laptop ini menggunakan sistem pendingin pasif tanpa adanya kipas. Sehingga sangat hening dan tidak berisik saat digunakan. 

BACA JUGA:4 Rekomendasi Laptop Asus Cuma 3 Jutaan! Berikut Spesifikasinya

Body luar yang terbuat dari polikarbonat dengan sentuhan tekstur khusus membuatnya tidak licin saat terpegang. Maka otomatis tidak mudah jatuh saat anda memegang laptop Hp satu ini. 

Jika anda berminat pada laptop HP Chromebook 11 G8 yang hadir dengan budget pelajar yakni sekitar Rp1.999.000 jutaan saja. Dapat anda pesan melalui Shopee, Tokopedia, Lazada ataupun toko terdekat. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: