DISWAY JATENG - Indonesia merupakan tempat kita bisa menemukan banyak sekali keberagaman, mulai dari suku, budaya sampai hidangan kuliner yang khas salah satunya makanan tradisional di Jawa Tengah yang unik dan lezat.
Di tiap daerah, kita bisa merasakan lezatnya masakan otentik dengan cita rasa yang begitu unik. Pada kesempatan ini, kita akan mengeksplorasi makanan tradisional di Jawa Tengah yang unik dan lezat. Jenis makanan tradisional di Jawa Tengah yang unik dikenal karena rasa yang manis dan lezat serta penggunaan bawang putih sebagai bahan bumbu utama yang paling dominan. Dalam artikel ini akan kami telusuri tentang jenis makanan tradisional di Jawa Tengah yang unik dan lezat. Kira-kira makanan tradisional apa yang bisa kita temukan di Jawa Tengah? Mari kita simak dan baca hingga selesai ya! BACA JUGA:Mengenal Sejarah dan Budaya Jawa Tengah di Museum Ranggawarsita Semarang Berikut ini 10 jenis makanan tradisional yang unik: 1. Tongseng Salah satu makanan tradisional Jawa Tengah yang banyak peminatnya adalah Tongseng. Hidangan yang menggunakan bahan utama daging sapi dan kambing ini memiliki rasa yang manis, pedas, dan gurih. Tongseng akan sangat cocok dihidangkan dengan nasi panas dan kerupuk. 2. Tempe Mendoan Hidangan olahan tempe ini adalah makanan tradisional Jawa Tengah yang begitu populer. Bahkan karena rasanya yang nikmat, tempe mendoan ini sampai dikenal di wilayah luar Jawa. Meski dimasak menggunakan minyak dan kompor yang sama, tempe mendoan sebenarnya memiliki rasa dan tekstur yang berbeda dari tempe goreng pada umumnya. Tempe mendoan cenderung memiliki tekstur yang lembut di dalam. Bentuknya pun juga cenderung pipih dan lebar. Hidangan ini cocok disantap dengan nasi hangat dan sambal terasi. 3. Nasi Liwet Nasi Liwet merupakan salah satu makanan tradisional Jawa Tengah yang umum kita jumpai di wilayah Solo Raya. Makanan ini sebenarnya mirip dengan nasi uduk. Bedanya, nasi liwet menggunakan nasi yang bercita rasa khas berkat tambahan bumbu dan rempah-rempah. Umumnya nasi liwet disajikan dengan tempe goreng, ayam goreng, tahu goreng, dan sayuran. Dengan menu sebesar ini, cocok rasanya jika menjadikan nasi liwet sebagai makanan sarapan. BACA JUGA:10 Kuliner Khas Guci Tegal, Cita Rasa Jawa Tengah yang Menggugah Selera 4. Lumpia Semarang Satu lagi makanan tradisional Jawa Tengah yang unik yaitu lumpia Semarang. Berbeda dengan lumpia pada umumnya, Lumpia Semarang memiliki keunikan tersendiri berkat adanya tambahan bumbu yang kaya rempah. Bumbu ini akan menjadi cocolan untuk lumpia yang memiliki rasa yang manis dan gurih. 5. Jenang Kudus Jenang sebagai jajanan tradisional Jawa Tengah yang memiliki tekstur yang kental karena dibuat dengan bahan-bahan seperti tepung beras ketan, gula kepala, gula pasir, dan juga santan. Biasanya Jenang Kudus akan dipotong dulu sebelum dimasukkan dalam plastik kecil untuk dijual. 6. Bakmi Jawa Makanan satu ini pasti tak akan terlewat oleh para pecinta mie. Bakmi Jawa memiliki rasa yang istimewa berkat adanya tambahan bumbu khas yang dibuat dari rempah-rempah dan suwiran daging ayam. 7. Brem Apakah Anda pernah mencoba brem? Jajanan Jawa Tengah ini memiliki rasa yang begitu unik. Brem memang agak keras ketika digigit. Namun begitu menyentuh lidah, brem akan langsung lumer di mulut dengan rasa yang menyegarkan. Brem biasanya dijual dalam kotak kemasan dengan harga yang terjangkau. BACA JUGA:4 Rekomendasi Wisata di Jawa Tengah yang Unik dan Menarik 8. Trancam Pernah mendengar makanan ini sebelumnya? Makanan tradisional Jawa Tengah ini merupakan hidangan yang menggunakan bahan dasar sayuran. Beragam sayuran seperti timun, sawi, dan kacang panjang akan dimasukkan. Kemudian sayur mayur ini akan ditambahkan dengan kelapa parut berbumbu yang membuat cita rasanya makin nikmat. 9. Soto Kudus Selain Jenang, salah satu makanan tradisional Jawa Tengah dari Kudus adalah Soto Kudus. Nah, apa bedanya soto ini dengan soto ayam yang kita jumpai dimana-mana? Selain cita rasanya yang unik, penjual biasanya akan menjual soto kudus dalam mangkuk berukuran kecil. Mangkuk ini kemudian akan diisi dengan kuah soto, sayuran, dan suwiran ayam. BACA JUGA:Unik dan Lucu, Inilah Sejarah Desa Cawet di Jawa Tengah 10. Getuk Getuk merupakan jajanan khas Jawa Tengah yang juga terkenal. Jajanan ini terbuat dari singkong kukus yang kemudian dihaluskan. Adonan singkong ini kemudian ditambahkan dengan gula merah dan campuran parutan kelapa. Demikan penelusuran tentang jenis makanan tradisional di Jawa Tengah yang unik dan lezat yang bisa dijadikan preferensi Anda tatkala akan berkunjung atau lewat di Jawa Tengah. Semoga bermanfaat.(*)10 Jenis Makanan Tradisional di Jawa Tengah yang Unik dan Lezat
Sabtu 13-07-2024,17:45 WIB
Reporter : Agus mutaalimin
Editor : Laela Nurchayati
Tags : #tempe mendoan
#nasi liwet
#masakan otentik
#hidangan kuliner
#bumbu utama
#akan mengeksplorasi
Kategori :
Terkait
Sabtu 13-07-2024,17:45 WIB
10 Jenis Makanan Tradisional di Jawa Tengah yang Unik dan Lezat
Senin 10-06-2024,21:01 WIB
Makanan Khas Jawa Tengah Yang Unik Dan Legendaris
Sabtu 16-03-2024,14:45 WIB
10 Ide Menu Buka Puasa yang Mudah dan Banyak Diminati, Nomor 4 Paling Favorit
Rabu 06-12-2023,21:20 WIB
Review Menarik Tempe Mendoan Khas Purwokerto; Sensasi Rasa yang Khas Tiada Tara
Senin 27-11-2023,20:00 WIB
6 Deretan Makanan Khas Purbalingga dengan Cita Rasa yang Lezat dan Bikin Nagih, Wajib Cicipi!
Terpopuler
Kamis 21-11-2024,13:20 WIB
Luncurkan Aplikasi Pajak Daerah, Bapenda Kabupaten Tegal Satu Genggaman
Rabu 20-11-2024,22:00 WIB
7 Cara Mendapatkan Uang dari Instagram untuk Pemula
Kamis 21-11-2024,08:58 WIB
KPU Karanganyar Pastikan Gudang Penyimpanan Logistik Pilkada 2024 Aman dari Bencana
Kamis 21-11-2024,08:38 WIB
Debat Terakhir Pilkada Jateng, Ahmad Lutfhi Sebut Panutannya Adalah Jenderal Hoegeng Bukan Sambo
Kamis 21-11-2024,13:02 WIB
Hibah Rp 5 Miliar untuk Bantuan Insentif Guru Madin se-Kabupaten Blora
Terkini
Kamis 21-11-2024,21:00 WIB
5 Keunggulan Reels Instagram yang Jarang Diketahui
Kamis 21-11-2024,20:00 WIB
Tips Mengubah Font Bio Instagram Agar Lebih Menarik dan Estetik
Kamis 21-11-2024,19:26 WIB
Kampanye Akbar 02 Diikuti Anak-anak, Diingatkan Bawaslu
Kamis 21-11-2024,19:25 WIB
Sukseskan Target 60 Persen Kemenangan Pilkada 2024, DPD Golkar Jateng Kerahkan Kekuatan Penuh
Kamis 21-11-2024,19:24 WIB