Trik Simpel Tampil Elegan di Hari Raya Idul Fitri dengan Rok Panjang

Kamis 28-03-2024,12:30 WIB
Reporter : Dina Sakinah
Editor : Rochman Gunawan

Trik mix and match yang selanjutnya adalah dengan mengenakan atasan putih. Atasan putih sudah sangat identik dengan lebaran, bukan?

Namun agar memberikan kesan yang edgy pada tampilan mu di hari lebaran nanti kamu bisa mengenakan rok yang bermotif. Kamu bisa memadukan kemeja putih ataupun blouse putih dengan rok bermotif, jaket kemudian tambahkan dengan aksesoris obi belt hitam. 

Kamu siap tampil anggun dan juga memukau di lebaran kali ini, kira-kira kamu berminat nggak nih?

BACA JUGA:5 Ide Outfit Lebaran untuk Remaja yang Kekinian dan Stylish, Pas untuk Silaturahmi dan Reunian

Splashy colors

Trik simpel yang selanjutnya untuk kamu yang ingin tampil feminim, kamu bisa mengenakan rok panjang bermotif bunga lho. Pilihlah warna rok yang mencolok seperti kuning ataupun pink agar lebih elegan. 

Kemudian kamu bisa mengkombinasikannya dengan atasan dan luaran yang simpel agar tidak terkesan berlebihan di lebaran nanti. Padukan dengan blouse, blazer ataupun robe yang berwarna hitam maupun putih. 

Nah hal penting ketika kamu memakai rok dan ingin tetap tampil menarik adalah dengan memilih rok sesuai bentuk tubuh. Untuk kamu yang bertubuh tinggi, segala jenis rok panjang bisa terlihat pas di tubuh kamu. 

Kamu bisa menggunakan rok panjang dengan desain, pola maupun warna apa saja. Sedangkan untuk kamu yang bertubuh mungil, kamu bisa menghindari rok dengan corak yang berukuran besar. 

Untuk kamu yang bertubuh kurus, kamu bisa memakai rok pensil yang membuat tubuh memiliki kurva. Nah itulah beberapa trik simpel agar tampil elegan di Hari Raya 2024 nanti. 

Kira-kira kamu sudah menentukan mau menggunakan outfit yang mana? Semoga artikel ini membantu! (*)

 

Kategori :