232 Pramuka Ikuti Pesta Siaga Tingkat Kecamatan Margadana Kota Tegal

Jumat 01-03-2024,08:45 WIB
Reporter : Meiwan Dani Ristanto
Editor : Rochman Gunawan

DISWAYJATENG, TEGAL - Sebanyak 232 pramuka siaga dari pangkalan SD negeri dan swasta mengikuti Pesta Siaga di SMK Harber Kota Tegal. Pesta siaga dibuka Ketua Mabiran Margadana yang sekaligus Camat Margadana Ary Budi Wibowo.

Pesta Siaga Margadana terdiri dari sepuluh jenis taman yang dimainkan. Antara lain taman agama, tanda pengenal pramuka, scouting skill, baris-berbaris, seni budaya, pegetahuan umum, siaga hebat, permainan semprengan, bumbung darma siaga dan ketangkasan bermain kelereng.

"Sebanyak 232 pramuka Pesta Siaga mengikuti dengan antusias," kata Ketua Kwarran Margadana Suharto.

BACA JUGA:Poltek Harber Tegal Gandeng Trade and Investment Queensland

Mabiran Margadana yang juga Camat Margadana Ary Budi Wibowo menyampaikan, para pramuka siaga adalah sosok yang masih memiliki kesempatan. Untuk membina diri, mengabdi dan mengukur prestasi. Hal itu perlu dipelihara dengan cara memberikan contoh teladan sebagaimana dicontohkan pendahulunya.

"Semoga Pesta Siaga berjalan dengan lancar dan menghasilkan yang didapat," pungkasnya.

Kategori :