DISWAYJATENG - Rambut rontok dan rambut menipis adalah masalah umum yang terjadi pada usia dewasa. Hal ini dapat disebabkan oleh hormon, penyakit atau penuaan.
Salah satu solusi terbaik untuk masalah ini adalah dengan menggunakan obat herbal penumbuh rambut.
Obat herbal untuk rambut tidak hanya mengurangi kerontokan rambut tetapi juga meningkatkan pertumbuhan rambut. Dengan cara ini, kamu akan dapat memiliki rambut yang tebal dan sehat tanpa kerontokan.
Penggunaan obat herbal penumbuh rambut memang bisa mengatasi rambut rontok, walauapun dalam keadadaan normal, rambut akan rontok hingga 100 helai.
BACA JUGA:Cara Mudah Membuat Masker Rambut Alami dengan 5 Bahan-bahan yang Cocok untuk Perawatan Harian
Namun, jika jumlah rambut rontok melebihi jumlah tersebut, dapat menyebabkan kebotakan. Untuk mengatasi masalah ini, kamu dapat menggunakan obat herbal penumbuh rambut.
Berikut ini obat alami penumbuh rambut yang bisa kamu aplikasikan ke rambut.
1. Ginseng
Ginseng secara efektif mengurangi kerontokan rambut dan meningkatkan pertumbuhan rambut. Ia bekerja dengan menutrisi dan memperkuat folikel rambut.
Hal ini karena saponin yang ada dalam ginseng menghambat produksi 5-alpha reduktase, enzim yang menyebabkan kerontokan rambut pada pria.
BACA JUGA:Jangan Anggap Enteng, 6 Cara Merawat Rambut Pendek pada Wanita Ini Butuh Ketekunan
Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Ginseng Research, ekstrak ginseng meningkatkan produksi folikel rambut dan memperbaiki struktur rambut secara keseluruhan.
Untuk mencapai hal ini, krim yang mengandung ginseng dioleskan ke kulit kepala dua kali sehari selama 24 minggu.
Pada akhir penelitian, sebagian besar pengguna melaporkan pertumbuhan rambut dan rambut yang lebih tebal.
2. Kembang sepatu