Lolos dari Efisiensi Anggaran, TPP ASN Kabupaten Batang Tetap Utuh

Bupati Batang Faiz Kurniawan--IST
BATANG, diswayjateng.id - Bupati Batang M Faiz Kurniawan memastikan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) aparatur sipil negara (ASN) tetap utuh di tengah efisiensi anggaran.
Faiz Kurniawan, mengumumkan hal itu saat apel akbar yang digelar di halaman Kantor Bupati pada Senin, 14 April 2025.
Ribuan ASN yang hadir pun langsung menyambut keputusan itu dengan tepuk tangan membahana.
"Insyaallah TPP akan diberikan 100 persen. Ini sebagai penyemangat untuk meningkatkan kinerja ASN dan PPPK," tegas Faiz lantang.
BACA JUGA: Bus Rombongan Ziarah asal Demak Terperosok di Jalan Menikung Blado Batang, 3 Orang Terluka
BACA JUGA: Antisipasi Darurat Sampah, Pemkab Batang Siapkan TPST di Gringsing dan Pengelolaan Berbasis Desa
Di banyak daerah, TPP jadi korban pertama pemangkasan. Namun di Batang, justru dipertahankan sepenuhnya.
Penjabat Sekda Batang, Sri Purwaningsih, membenarkan keputusan itu sebagai bentuk keberpihakan nyata kepada para pegawai.
“Refokusing di daerah lain banyak yang dipotong dari TPP. Tapi karena TPP di Batang relatif rendah dibanding kabupaten lain, maka tidak dipotong. Ini bentuk keberpihakan Pak Bupati kepada ASN,” jelas Sri.
Dengan nilai total mencapai Rp80 miliar, TPP ini menjadi suntikan moral dan finansial yang sangat dibutuhkan para ASN untuk tetap semangat bekerja.
BACA JUGA: Seragam Gratis dan Sekolah Rakyat, Kabar Gembira dari Bupati Batang di Tahun Ajaran Baru
BACA JUGA: Malam-malam, Bupati Faiz Sidak ke RSUD Batang, Temukan Kamar VIP Kosong Dipakai Gudang dan IGD Penuh
TPP bukan sekadar bonus asal cair.
Nominalnya disesuaikan dengan jabatan, tanggung jawab, dan beban kerja masing-masing ASN.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: