Inspeksi Inventarisasi Aset Kendaraan Dinas Pemkot Salatiga, Robby Hernawan: Selalu Tertib Administrasi

MENGECEK : Wali Kota Salatiga Robby Hernawan saat mengecek administrasi kendaraan dinas milik Pemkot Salatiga, Senin 3 Maret 2025. Foto : Nena Rna Basri--
SALATIGA, diswayjateng.id - Wali Kota dan Wakil Wali Kota Salatiga kompak melskua inspeksi kendaraan bermotor milik Pemerintah Kota Salatiga, Senin 3 Maret 2025.
Inspeksi dan pengecekan inventarisasi aset kendaraan merupakan hal yang penting dilakukan secara rutin.
Karena menurut Robby Hernawan kendaraan dinas sebagai aset Pemerintah Kota merupakan aset yang rentan kerusakan dan penyalahgunaan pemakaian.
Wali Kota Salatiga menyampaikan bahwa secara umum, kondisi kendaraan mobil dinas terawat dengan baik.
BACA JUGA: Tak Ingin Wilayah Bumi Kartini Kacau, Kapolres Jepara Turun Tangan Amankan Wilayahnya
BACA JUGA: Sertijab Bupati dan Wakil Bupati Batang, Dinas Lingkungan Hidup Ucapkan Selamat dengan Bibit Pohon Kelengkeng
"Saya mengingatkan untuk selalu menjaga kebersihan, melakukan cek kendaraan secara rutin, serta tertib administrasi," ungkapnya.
Sebelumnya, Robby Hernawan memimpin apel bersama yang dihadiri seluruh ASN Pemkot Salatiga dan Sekda Kota Salatiga Wuri Pudjiastuti serta Kepala Dinas serta para Asisten.
Dalam Apel luar biasa ini, Robby Hernawan mengingatkan bagaimana kegiatan retreat Kepala Daerah serentak di Akmil Magelang pada 21-28 Februari yang lalu.
BACA JUGA: Diterjang Angin Kencang, Satu Rumah di Penawangan Grobogan Roboh
BACA JUGA: Melebihi Target Pelaporan Kegiatan, Kapolres Semarang Hadiahi Penghargaan
"Selama kurang lebih 8 hari menjalani masa orientasi dan retreat, tentunya banyak sekali ilmu, pembelajaran dan pengalaman yang saya peroleh disana," ungkapnya.
Untuk itu pada kesempatan ini, ia ingin menularkan semangat retreat tersebut kepada jajaran Pemkot Salatiga.
Bagaimana kita dengan latar belakang yang berbeda tetapi dapat bersatu, bersinergi serta bersemangat dalam bekerja melayani masyarakat.
BACA JUGA: Aksi Pencurian Spare Part Motor Terekam CCTV, Pelaku Diamankan Warga Bojong Pekalongan
BACA JUGA: BPBD Kabupaten Tegal Gencarkan Sosialisasi Satuan Pendidikan Aman Bencana
Robby Hernawan juga menyampaikan pentingnya bersinergi di tengah-tengah perbedaan yang ada demi kesejahteraan masyarakat.
"Kita harus berdisiplin dengan waktu, tugas dan tanggung jawab serta menjunjung etika birokrasi," imbuhnya.
Sebelumnya, apel bersama ini menjadi kesempatan pertama Robby Hernawan dan Nina Agustin bertemu keluarga besar Pemkot Salatiga setelah mengikuti masa orientasi dan retreat Kepala Daerah serentak di Akmil Magelang pada 21-28 Februari yang lalu.
Robby Hernawan memimpin apel bersama yang dihadiri seluruh ASN Pemkot Salatiga
Saat inspeksi kendaraan bermotor milik Pemerintah Kota Salatiga Robby Hernawan mengingatkan agar tertib administrasi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: