11 Makanan Khas Jawa Tengah yang Legendaris

11 Makanan Khas Jawa Tengah yang Legendaris -Tangkapan layar diswayjateng.id-
diswayjateng.id - Setiap daerah di Indonesia memiliki makanan khas yang enak dan unik, termasuk makanan khas Jawa Tengah yang legendaris. Makanan-makanan ini telah menjadi favorit banyak orang sejak lama.
Wisatawan yang berkunjung, biasanya mencari berbagai jenis makanan khas Jawa Tengah untuk dijadikan oleh-oleh.
Menurut buku Makanan Khas Jawa Tengah karya Prasita Puspita Sari, Hanifah, dan Ani Novianti (2020:7), kuliner dari Jawa Tengah dikenal karena cita rasanya yang lezat dan keunikan yang autentik.
Umumnya, masakan Jawa Tengah kaya akan bumbu bawang putih dan sering kali menggunakan santan, memberikan rasa gurih dan manis yang kuat.
Kombinasi ini menghasilkan hidangan yang kaya rasa dan memberikan sensasi nikmat di lidah, menjadikan kuliner Jawa Tengah sangat disukai. Lalu, apa saja makanan khas Jawa Tengah yang bisa dipilih?
Oleh karena itu, simak beberapa rekomendasi makanan khas Jawa Tengah yang legendaris sebagai berikut, yang dilansir dari Kumparan.
BACA JUGA:6 Oleh-Oleh Khas Jawa Tengah yang Nikmat dan Wajib Dicicipi
BACA JUGA:5 Destinasi Wisata Taman Air dan Taman Hiburan Terbaik di Jawa Tengah
1. Mie Ongklok
Mie Ongklok adalah makanan khas Wonosobo yang dibuat dengan cara direbus dan dicampur dengan kol serta potongan daun kucai.
Kuah mie Ongklok ditambahkan tepung kanji untuk memberikan kekentalan lebih dibandingkan mie kuah biasa. Nama "ongklok" berasal dari keranjang kecil yang terbuat dari anyaman bambu yang digunakan untuk merebus mie dalam kuah.
2. Oseng-oseng Mercon
Oseng-oseng merupakan istilah dalam bahasa Jawa yang berarti tumis, yaitu proses memasak dengan sedikit minyak di atas wajan.
Oseng-oseng mercon biasanya menggunakan bahan seperti kulit, lemak, kikil, dan tulang muda. Yang membedakan adalah penggunaan bumbu yang sangat pedas, sehingga rasanya seolah dapat "meledakkan" lidah seperti mercon.
3. Nasi Gandul
Nasi Gandul adalah hidangan khas dari kota Pati, berupa nasi uduk yang disajikan di atas daun pisang. Hidangan ini biasanya dilengkapi dengan daging sapi dan kuah santan yang segar. Aroma daun pandan yang harum membuatnya semakin menggugah selera, terutama saat disajikan hangat.
4. Sate Klathak
Sate Klathak terbuat dari daging kambing muda yang dibakar dengan cara yang unik, hanya menggunakan garam sebagai bumbu. Hidangan ini disajikan tanpa tambahan bumbu kecap seperti sate pada umumnya, namun rasanya tetap luar biasa.
5. Tengkleng Gajah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: