Penguatan Mesin Politik PKB, Gus Yusuf Motivasi PKB Demak Menangkan Edi-Eko

Gus Yusuf berikan motivasi untuk menangkan Edi - Eko dan Lutfi - Yasin di Jogoloyo Demak-Nungki Disway-
Sementara calon Bupati Demak nomor urut 01 Edi Sayudi menyampaikan bahwa jika diberi diberi amanah sebagai pemimpin maka dapat mengawal Peraturan Daerah Madrasah Diniyah (Perda Madin) yang mana akan mensejahterkan guru Madin dengan memberikan insentif dan BPJS gratis.
“Karena PKB sebagai partainya kaum santri juga mengamanahkan kepada pasangan Gubernur maupun Bupqti untuk mengawal Perda Madin yang sudah ada hingga muncul perbup dan teraplikasikan,” ungkpanya.
Hal yang sama juga disampiakn oleh calon Wakil Bupati Demak, Eko Pringgolaksito di mana jika memilih pasangan yang bersinergi dengan pusat maka akan mempermudah dalam meminta dukungan anggaran pada pemerintah pusat untuk pengatasan Rob.
“Jadi insyallah setelah kami dilantik, satu hari setelah ya kami akan ke Jakarta menghadap Pak Prabowo dan Mas Gibran untuk meminta pengatasan rob di Demak,”tegasnya.
Gelaran rakor DPC PKB Demak tersebut diikuti sekira seribu lima ratus orang yang terdiri dari ustad, ustajah, Kyai Dan Nyai NU, para santri di seluruh Kabupaten Demak dan guru – guru Madin seluruh Kabupaten Demak.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: