Kenali 8 Ciri-ciri HP Disadap Pinjol agar Tidak Disalahgunakan, Berikut Cara Cek Keamanan USSD

Kenali 8 Ciri-ciri HP Disadap Pinjol agar Tidak Disalahgunakan, Berikut Cara Cek Keamanan USSD

ciri-ciri hp disadap pinjol--foto inews.id

BACA JUGA:Ciri-Ciri HP Disadap DC Pinjol Ilegal, Cek HP Kamu Sekarang!

5. Kuota Internet Cepat Habis

Ciri-ciri HP disadap pinjol selanjutnya yaitu kuota internet cepat habis. Jika kuota internet kalian cepat habis tanpa alasan yang jelas, ini mungkin disebabkan oleh aplikasi penyadap yang mentransfer data secara terus-menerus. Periksa penggunaan data secara berkala, untuk memastikan penggunaan paket data agar tidak terlalu boros seperti biasa.

6. Peningkatan Aktivitas yang Tidak Dikenal

Jika ada aktivitas yang tidak dikenal pada akun media sosial atau email, mungkin data kalian telah diakses oleh pihak yang tidak sah.

Amati dengan cermat aktivitas di HP, jika ada aktivitas yang tidak pernah dilakukan tapi muncul dan mencurigakan. Langsung saja dicek secara detail.

7. Ponsel Menjadi Lambat atau Terasa Lelet

Aplikasi penyadap bisa menyebabkan penurunan kinerja perangkat, membuatnya terasa lambat atau lelet. Jika smartphone kalian tiba-tiba mengalami penurunan performa, periksa aktivitas dan aplikasi yang berjalan di latar belakang.

8. Baterai Ponsel Cepat Habis

Aplikasi penyadap yang bekerja di latar belakang bisa mempercepat baterai menjadi habis meski tidak digunakan. Jika baterai ponsel kalian cepat habis, pertimbangkan untuk memeriksa aplikasi yang mungkin menjadi penyebabnya.

BACA JUGA:Segera Amankan Data Anda, Begini 5 Cara Efektif Mengatasi HP Disadap Pinjol

Cara Cek Keamanan HP Ada yang Menyadap atau Tidak USSD

Penting untuk secara teratur memeriksa keamanan smartphone kalian. Salah satu cara untuk melakukannya yaitu dengan menggunakan kode USSD.

Bisa melakukan pengecekan dengan menghubungi *#21# atau *#06# di menu panggilan dan perhatikan informasi yang diberikan oleh pihak provider.

Informasi ini bisa memberikan gambaran apakah ada panggilan yang dialihkan atau data yang ditransfer secara tidak sah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: