Manfaat Air Mawar untuk Kecantikan, Salah Satunya untuk Air Rendaman Kaki. Begini Tips-nya

Manfaat Air Mawar untuk Kecantikan, Salah Satunya untuk Air Rendaman Kaki. Begini Tips-nya

Manfaat air mawar untuk kesehatan dan kecantikan-Sajian Sedap-

DISWAYJATENG - Air mawar adalah bahan ajaib yang serbaguna dalam dunia perawatan kecantikan, dikenal karena kemampuannya untuk melembapkan, menyejukkan, dan mengatasi peradangan. Manfaat air mawar bisa juga bisa untuk kesehatan tubuh kita.

Dari penggunaan sebagai es batu untuk facial hingga campuran toner yang melembapkan, berikut beberapa manfaat air mawar dalam rutinitas perawatan kecantikan sehari-hari serta cara mengolahnya.

Air mawar memiliki manfaat yang beragam untuk kesehatan dan kecantikan. Bahkan tak jarang mamfaat air mawar digunakan untuk perawatan rambut. Namun dengan banyaknya manfaat itu, apakah kamu tahu bagaimana cara mengolah air mawar untuk kecantikan?

Cara mengolah air mawar sangatlah beragam. Kamu bisa membuatnya menjadi toner, canmpuran masker, pembersih wajah, bahkan hair tonic untuk rambut. Namun, banyak yang belum tahu kalau manfaat air mawar ini juga bisa dijadikan bahan untuk air rendaman.

BACA JUGA:Manfaat Air Mawar untuk Rambut, Bisa Dibikin Hair Tonic Begini Cara Membuatnya

Kamu bisa menambahkan air mawar di bak mandimu, atau di air hangatmu yang akan kamu gunakan untuk mandi.

Untuk mendapatkan manfaat air mawar, simak berikut ini cara mengolah air mawar untuk kesehatan:

1. Ice Facial Air Mawar

Bekukan air mawar hingga membentuk es batu, lalu usapkan ke seluruh wajah. Selain memberikan efek kencang instan, air mawar juga memberikan kesegaran dan kecerahan pada kulit wajah.

Es batu air mawar dapat menjadi penyelamat saat cuaca panas atau ketika kulitmu membutuhkan penyegaran ekstra.

BACA JUGA:Serum Wajah dari Air Mawar, Efektif untuk Mengatasi Flek Hitam

Cara mengolah air mawar menjadi ice facial ini sangatlah mudah. Kamu bisa membuatnya di rumah saja. Penggunaannya juga mudah, namun manfaatnya dapat kamu rasakan dengan maksimal.

2. Face Mist

Jadikan air mawar sebagai face mist untuk menyegarkan wajah kapan pun dibutuhkan. Cara mengolah air mawar menjadi face mist sangat mudah. Penggunaannya pun hanya dengan menyemprotkan secara merata ke seluruh wajah untuk memberikan efek menyegarkan dan revitalisasi kulit.

BACA JUGA: Bibir Cerah dengan Air Mawar, Begini Caranya

Face mist air mawar juga membantu menjaga kelembapan kulit dan menunda tanda-tanda penuaan. Pastikan untuk menyimpan air mawar dalam botol semprot yang telah disterilkan untuk menjaga kebersihan dan kualitas produk.

3. Toner

Gunakan air mawar sebagai toner untuk menyempurnakan rutinitas pembersihan wajahmu. Manfaat air mawar untuk menyempitkan pori-pori, menjaga keseimbangan pH kulit, dan memberikan kelembapan ekstra.

Tuangkan sedikit air mawar pada kapas kecantikan dan usapkan lembut ke seluruh wajah setelah membersihkan kulit.

4. Campuran Masker dan Lulur

Tambahkan air mawar ke dalam masker atau lulur yang biasa kamu gunakan untuk mendapatkan manfaat ekstra. Manfaat air mawar membantu melembapkan kulit, mengurangi iritasi, dan memiliki sifat disinfektan alami yang membantu mencegah jerawat.

Campurkan air mawar ke dalam masker atau lulur favoritmu dan aplikasikan seperti biasa untuk kulit yang lebih sehat dan bercahaya.

5. Air Rendaman

Manfaatkan kelembutan dan sifat menenangkan air mawar dengan menambahkannya ke dalam air mandi atau rendaman kaki. Air mawar membantu menenangkan kulit, mengatasi peradangan, dan meredakan iritasi.

Campurkan air mawar dengan sedikit minyak rosehip dalam air mandi atau rendam kaki untuk pengalaman relaksasi yang menyegarkan.

6. Tonik Rambut

Gunakan air mawar sebagai tonik rambut untuk merangsang pertumbuhan rambut dan meningkatkan sirkulasi darah di kulit kepala. Pijat kulit kepala dengan air mawar dingin minimal seminggu sekali untuk membantu menjaga kesehatan rambut dan kulit kepala secara keseluruhan.

Dengan memasukkan air mawar ke dalam rutinitas perawatan kecantikanmu, kamu bisa merasakan manfaat yang luar biasa untuk kulit dan rambutmu.

Jadi, jangan ragu untuk mencoba berbagai manfaat air mawar ini dan nikmati kulit dan rambut yang sehat serta berkilau setiap hari!(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: