Ketahui Jenis Kartu Kredit BCA dengan Berbagai Fitur Penawaran yang Menarik, Cek Sebelum Membuat!

Ketahui Jenis Kartu Kredit BCA dengan Berbagai Fitur Penawaran yang Menarik, Cek Sebelum Membuat!

jenis kartu kredit bca--foto call center

DISWAY JATENG - Jenis kartu kredit BCA penting diketahui bagi kalian yang ingin menggunakan layanan ini. BCA atau Bank Central Asia merupakan salah satu bank swasta terbesar di Indonesia.

BCA menawarkan beragam produk dan layanan perbankan untuk masyarakat di seluruh Indonesia. Salah satu produk yang banyak digunakan adalah jenis kartu kredit BCA. Selain debit, jenis kartu kredit BCA merupakan produk yang punya daya tarik tersendiri bagi nasabah. Ada banyak jenis kartu kredit BCA yang ditawarkan sesuai dengan kebutuhan.

Jenis kartu kredit BCA ini dibagi menjadi beberapa kategori sesuai limit, biaya tahunan, serta promo yang diberikan. Bagi kalian yang berminat membuka kartu kredit, mengetahui jenis kartu kredit BCA bisa jadi bahan pertimbangan.

Berikut Berbagai Jenis Kartu Kredit BCA

Jenis kartu kredit BCA: BCA Mastercard :

1. BCA Mastercard Matahari

Kartu kredit BCA ini merupakan hasil BCA dengan Matahari Departement Store. Keuntungan yang didapat adalah cashback sebesar Rp.60 ribu untuk minimal transaksi Rp.600 ribu per bulan, program cicilan BCA 0% dengan minimum transaksi Rp.1 juta melalui mesin EDC BCA. Syarat minimum penghasilan sangat terjangkau yaitu Rp.3 juta per bulan.

BACA JUGA:Cepat dan Praktis! Begini Syarat dan Ketentuan Mengajukan Kredit Mobil di Bank BCA Langsung Disetujui

Limit kartu kredit ini minimal Rp.3 juta-Rp.19 juta dan limit tarik tunainya maksimal Rp.4 juta/hari. Iuran tahunan kartu pertama adalah Rp.125 ribu dan iuran tahunan kartu tambahan adalah Rp.100 ribu.

2. BCA Mastercard Platinum

Kartu kredit BCA yang satu ini memiliki “My Card My Lifestyle Partner”. BCA MasterCard Platinum memiliki fitur utama bunga cicilan hanya 1,25% untuk tenor maksimal 9 bulan dan cicilan 0,75% untuk tenor hingga 36 bulan.

Limit kartu kredit ini minimal Rp.20 juta dan limit tarik tunainya maksimal Rp.10 juta/hari. Iuran tahunan kartu pertama adalah Rp.125 ribu dan iuran tahunan kartu tambahan adalah Rp.100 ribu.

3. BCA Mastercard Black

BCA Mastercard Black ber-tagline “Experience the ultimate privilege”. Kartu ini memiliki fitur layanan BCA Travel Service yang siap membantu kalian saat mengurus passport, dokumen perjalanan, pemesanan tiket serta hotel tanpa biaya surcharge.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: