84 Guru Asal Kabupaten Tegal Ditetapkam Jadi Guru Penggerak, Dituntut Sebarkan Virus Kebaikan di Sekolah

84 Guru Asal Kabupaten Tegal Ditetapkam Jadi Guru Penggerak, Dituntut Sebarkan Virus Kebaikan di Sekolah

Penanggungjawab Program Guru Penggerak Kabupaten Tegal memberi ucapan pada 84 guru penggerak paska penetapan.-Hermas Purwadi-jateng.disway.id

SLAWI  (Disway Jateng) - Sedikitnya 84 orang calon guru penggerak asal Kabupaten Tegal, akhirnya ditetapkan sebagai guru penggerak angkatan IV bersama  1.643 guru se Jawa Tengah.

 

Mereka ditetapkan sebagai guru penggerak, setelah lulus dalam Progam Pendidikan Guru Penggerak (PGP) Angkatan ke-IV.

 

Penanggungjawab Program Guru Penggerak Kabupaten Tegal, Nur Khakim menyatakan,  seremoni pengukuhan ditandai dengan penyematan selempang kepada perwakilan guru, dalam acara Upgrading Kepemimpinan Pembelajaran di Balai Besar Guru Penggerak (BBGP) Provinsi Jateng di De Tjolomadoe.

 

"Kepala Balai Besar Guru Penggerak Provinsi Jawa Tengah, Darmaji berkesempatan  menyematkan selempang tanda pengukuhan guru penggerak,"ujarnya kemarin.

 

Khakim menyatyakan bahwa Program Guru Penggerak merupakan kegiatan pengembangan profesi melalui pelatihan dan pendampingan, yang berfokus pada kepemimpinan pembelajaran.

 

"Tujuannya agar mampu mendorong tumbuh kembang peserta didik secara holistik, aktif dan proaktif. Selain juga menjadi teladan dan agen transformasi ekosistem pendidikan untuk mewujudkan profil pelajar Pancasila,"cetusnya.

 

Ditegaskan bawa peserta PGP angkatan IV mengikuti pendidikan sejak 14 Oktober 2021 hingga 28 Desember 2022. Kegiatan upgrading kali ini bertujuan meningkatkan dan memantapkan kemampuan guru penggerak.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jateng.disway.id