Pelatihan Mading Digital, 30 Siswa SMP Negeri 9 Tegal Belajar Jurnalistik

Rabu 28-01-2026,09:00 WIB
Reporter : Meiwan Dani Ristanto
Editor : Laela Nurchayati

TEGAL, diswayjateng.com - Sebanyak 30 siswa dan siswi SMP Negeri 9 Tegal mengikuti pelatihan mading digital yang digelar di Lab Komputer SMP Negeri 9 Tegal, Selasa (27/1). Peserta pelatihan merupakan perwakilan dari berbagai ekstrakurikuler serta tim jurnalistik sekolah.

Kegiatan itu bertujuan untuk meningkatkan kemampuan literasi, khususnya dalam bidang penulisan berita dan pemanfaatan media digital.

Dalam pelatihan tersebut, para siswa dibekali materi dasar jurnalistik, mulai dari teknik menulis berita hingga pengenalan media mading digital. Hasil karya siswa nantinya dapat ditampilkan dan diakses melalui platform Mading Digital, sehingga karya mereka tidak hanya dibaca di lingkungan sekolah, tetapi juga dapat menjangkau masyarakat yang lebih luas.

Kepala SMP Negeri 9 Tegal, Eko Winarno, yang diwakili oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas, Muhammad Risqon, menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya pelatihan tersebut.

Pihaknya berharap kegiatan ini dapat menjadi wadah bagi siswa untuk mengembangkan bakat dan minat di bidang kepenulisan.

“Saya berharap dengan adanya pelatihan mading digital ini, siswa-siswi ke depannya mampu menulis berita dan karya jurnalistik lainnya, bahkan bisa dimuat di Radar Tegal,” ujarnya.

Tim IT Radar Tegal, Devan, dalam kesempatan tersebut memperkenalkan Koran Digital dan Mading Digital Radar Tegal kepada para peserta. Koran Digital Radar Tegal merupakan bentuk transformasi dari harian cetak ke platform digital yang memungkinkan pembaca mengakses berita kapan pun, dan di mana pun tanpa khawatir tertinggal informasi.

“Koran digital ini memiliki berbagai fitur, seperti dapat diunduh, mudah dibagikan kepada rekan, serta sangat praktis digunakan. Manfaatnya besar untuk edukasi dan literasi, seperti bahan diskusi di kelas, referensi karya tulis, hingga meningkatkan minat baca dan literasi digital,” ungkapnya.

Sementara itu, Wartawan Radar Tegal, Meiwan Dani Ristanto, menyampaikan materi mengenai susunan dan peran tim redaksi mading digital sekolah. Pentingnya pembagian tugas dalam tim, mulai dari penanggung jawab, pemimpin redaksi, redaktur pelaksana, wartawan, hingga editor, agar pengelolaan mading digital dapat berjalan secara profesional.

Pelatihan dilanjutkan dengan pemaparan materi dari Wakil Pemimpin Redaksi Radar Tegal, Wawan Setiawan, yang menjelaskan teknik dan kaidah penulisan berita. Ia menekankan bahwa berita harus memuat peristiwa yang faktual dan baru saja terjadi.

“Berita adalah peristiwa nyata yang baru terjadi. Selain itu, observasi juga sangat penting dan wajib dilakukan dalam penulisan berita agar informasi yang disampaikan akurat dan dapat dipertanggungjawabkan,” pungkasnya.

Melalui pelatihan ini, diharapkan para siswa SMP Negeri 9 Tegal semakin termotivasi untuk aktif menulis, mengasah kemampuan jurnalistik, serta memanfaatkan media digital secara positif dan produktif. 

Kategori :