TEGAL, diswayjateng.id - Luar biasa. Kata tersebut layak disematkan kepada Lembaga Pendidikan dan Pengembangan Profesi Indonesia (LP3I) Tegal. Bagaimana tidak, lembaga pendidikan yang berlokasi di Jalan Kapten Sudibyo tersebut mampu mengantarkan 98 persen mahasiswa Angkatan 2022 sudah bekerja di berbagai perusahaan, ada pula yang berwirausaha, bahkan sebelum diwisuda.
Pencapaian membanggakan tersebut disampaikan dalam acara Wisuda Angkatan 2022 bertema ‘Mewujudkan Generasi yang Profesional dan Berkarakter Menuju Generasi Emas’ di Karlita International Hotel, Sabtu (23/11).
BACA JUGA:SDIT Usamah Kota Tegal Adakan Wisuda dan Peluncuran Antologi
BACA JUGA:SMP IT Usamah Boarding School Wisuda Tahfidz 15 Juz
Mahasiswa dari Program Studi Accounting Information System, Digital Business Management, dan Office Administration Automatization resmi dilantik dalam acara ini.
Prosesi wisuda dihadiri Staf Ahli Wali Kota Tegal Drs Joko Sukur Baharudin yang mewakili Pj Wali Kota Tegal drg Agus Dwi Sulistyantono MM, Plt Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Kota Tegal Rita Marlianawati SSos MSi, Direktur Utama LP3I Dr Jaenudin Akhmad SE MM MPd, orang tua mahasiswa, dan tamu undangan lainnya.
Branch Manager LP3I Tegal Anwar Mutahir SKom mengucapkan selamat dan sukses atas keberhasilan mahasiswa dalam menyelesaikan pendidikan di LP3I Tegal. Anwar mendoakan kesuksesan selalu menyertai. Bagi yang masih belum bekerja, LP3I Tegal berkomitmen untuk menempatkan melalui Bagian Penempatan Kerja LP3I Tegal.
Kepada lulusan LP3I Tegal, Anwar berpesan agar dapat mengamalkan ilmu dan kompetensi yang dimiliki dalam profesi masing-masing secara profesional dan penuh tanggung jawab. Alumni LP3I Tegal harus menjadi agen perubahan bangsa dengan kerja keras, tulus, dan ikhlas serta menjunjung tinggi nilai-nilai kejujuran dan kedisiplinan tinggi.
BACA JUGA:MAN Kota Tegal Wisuda 84 Penghafal Alquran
BACA JUGA:498 Mahasiswa UPS Tegal Mengikuti Wisuda
Tantangan ke depan sangat jauh berbeda dengan masa lima sampai sepuluh tahun yang lalu. Karena itu, alumni harus memiliki stock of knowledge tinggi atau hard skills berupa keahlian khusus sesuai bidang keilmuan dan soft skill berupa kemampuan komunikasi, adaptasi, kerja sama tim, kepekaan, motivasi, etika, attitude, serta daya inovasi dan kreativitas yang memadai.
“Kemudian patuhi orang tua, terampil, usaha dan doa, serta hindari mengeluh,” pesan Anwar.
Sementara itu, Direktur Utama LP3I Dr Jaenudin Akhmad SE MM MPd menyampaikan apresiasinya kepada LP3I Tegal yang mampu mengantarkan 98 persen alumni Angkatan 2022 sudah bekerja di berbagai perusahaan sebelum diwisuda. Pencapaian luar biasa ini membawa LP3I Tegal menjadi LP3I yang terbaik di seluruh Indonesia.
Menurut Jaenudin, dalam dunia kerja yang ditanyakan adalah kompetensinya. Mahasiswa LP3I sudah digembleng itu semua. “Saya berpesan untuk selalu menjalankan salat dan menghormati serta menyayangi orangtua.
BACA JUGA:Prajurit Wisuda Purna Tugas Terima Penghargaan dan Cinderamata di Kodim 0711 Pemalang