Pemerintah Pusat Diminta Bantuan Atasi Masalah Rob Kabupaten Pemalang

Kamis 20-06-2024,08:45 WIB
Reporter : Agus Pratikno
Editor : Rochman Gunawan

DISWAYJATENG, PEMALANG - Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Pemalang H Nuryani betul-betul merasa prihatin ketika melihat banyak sekolah yang terdampak rob. Khususnya di wilayah Kecamatan Ulujami, banyak sekolah yang tergenang air akibat rob yang tidak kunjung bisa teratasi.

Melihat kondisi yang semacam itu, Pihaknya bersama anggota Komisi D DPRD Kabupaten saat melakukan kunjungan kerja ke Komisi X DPR RI. Serta mengusulkan agar pemerintah pusat ikut mengatasi masalah rob di Kabupaten Pemalang.

BACA JUGA:Parpol dan Bacabup di Kabupaten Pemalang Lirik Dokter Darmanto

Menurutnya, saat kunjungan kerja ke Komisi X DPR RI menyampaikan beberapa usulan, salah satunya masalah rob di Kabupaten Pemalang. Dalam usulannya, meminta  kepada pemerintah pusat dan komisi X untuk ikut mangatasi masalah rob. Karena di daerah Pantura, khususnya di wilayah Kecamatan Ulujami, ada sekolah yang sering tergenang air akibat terdampak rob.

"Akibat rob, ada sekolah yang sering tergenang air, bahkan kejadian itu sudah berpuluh puluh tahun lama. Kondisi tersebut tentunya sangat menganggu kegiatan belajar mengajar di sekolah,"katanya. 

BACA JUGA:ITB Adias Kabupaten Pemalang Teken MoU

Dijelaskann, kondisi sekolah yang tergenang air, akhirnya sekolah itu  terkadang ditempati terkadang tidak, sehingga  menjadi masalah dalam pendidikan. 

Seperti yang terjadi di SMP Negeri 4 Ulujami yang sering tergenang air, maka perlu direlokasi. Harapannya agar anak-anak mendapat layanan pendidikan dengan baik dan dapat mengikuti kegiatan belajar mengajar yang aman dan nyaman.

BACA JUGA:Bacalon Bupati Tegal Haji Ischak Ziarah ke Makam Ki Gede Sebayu

Namun demikian, untuk dapat merelokasi gedung sekolah, membutuhkan anggaran yang tidak sedikit. Sehingga diharapkan ketika pemerintah daerah  belum bisa  mencukupi kebutuhan anggarannya,  dari pemerintah pusat diharapkan dapat memenuhinya. 

"Artinya ikut memberikan bantuan agar sekolah itu direlokasi dan bisa ditempati dengan nyaman. Terutama di sekolah-sekolah di Desa Ulujami, Blendung, Kertosari dan Desa Kaliprahu,"tandasnya. 

Kategori :