Parpol dan Bacabup di Kabupaten Pemalang Lirik Dokter Darmanto

Parpol dan Bacabup di Kabupaten Pemalang Lirik Dokter Darmanto

KETERANGAN - dr Darmanto memberikan keterangan.Foto: Agus Pratikno/jateng.disway.id--

DISWAYJATENG, PEMALANG - Banyaknya bakal calon bupati (Bacabup) dan bakal calon wakil bupati (Bacawabup) di Kabupaten Pemalang yang muncul mendaftar di partai, masih menjadi teka-teki, karena belum dapat dipastikan bakal maju dalam Pilkada 2024 nanti. Bagaimana tidak, mereka semua masih mengikuti penjaringan dan penyaringan di partai politik untuk bisa mendapatkan rekomendasi.

Beda dengan munculnya tokoh yang satu ini, justru banyak partai politik maupun bacal calon bupati yang ingin melamarnya untuk bisa berpasangan dengannya. Sosok tokoh ini adalah seorang dokter bernama H. Darmanto. 

BACA JUGA:DPRD Kabupaten Tegal Desak Perbaikan Jalan Kalikangung-Pangkah

Seorang dokter spesialis dengan sederet gelar pendukung profesinya, cukup dikenal di kalangan masyarakat. Apalagi dengan keramahannya tentunya, tidak diragukan lagi banyak orang kecil yang mengenalinya. Karena keramahannya dalam melayani masyarakat saat berobat maupun saat berada di rumah sakit. 

Munculnya Dokter Darmanto panggilan akrabnya yang belakangan santer dan siap  maju dalam Pilkada, karena banyaknya kalangan yang berharap untuk bisa tampil dalam kontestasi Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Pemalang. 

Pasalnya Dokter Darmanto dipandang orang yang mumpuni, selain dalam bidang kesehatan, juga  sebagai tokoh muda yang energik dan pintar, serta banyak wawasan dalam segala hal. 

BACA JUGA:Fraksi Desa DPRD Kabupaten Tegal Berikan Pandangan Umum Terhadap 2 Raperda

Dokter Darmanto pernah menjabat sebagai Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kabupaten Pemalang dan saat ini menjabat sebagai Kepala UDD PMI di Kabupaten Pemalang. Unit kerjanya yang sedang dipimpinnya mampu membuat terobosan gemilang menjadi pertama kali di Indonesia yang terakreditasi. Sehingga tidak heran, jika saat ini banyak dilirik partai maupun bakal calon bupati di Kabupaten Pemalang. 

Menurut Dokter Darmanto, belakangan ini, dirinya banyak didatangi partai politik dan bacal calon untuk bisa berpasangan dengannya. Semua ingin mengajaknya untuk berpasangan dalam Pilkada nanti. 

Meskipun masih dalam tahap komunikasi-komunikasi politik, semua berkomitmen ingin mengajak untuk membangun Kabupaten Pemalang lima tahun kedepan. Dokter Darmanto sendiri tidak memungkiri, sudah ada kesiapan untuk ikut maju dalam Pilkada. Hanya saja masih menimbang - nimbang semua tawaran yang ada, sebelum memutuskan dan menyatakan kesiapannya maju dalam Pilkada.

BACA JUGA:DPRD Minta Penyerapan APBD Kabupaten Tegal Dimaksimalkan

"Kalau tawaran sudah banyak yang masuk, baik itu dari partai politik maupun bacal calon bupati yang ada di Kabupaten Pemalang. Hanya saja keputusannya  masih menunggu waktu. Karena masih terus melakukan komunikasi,"katanya, kemarin.

Kesiapan Dokter Darmanto sendiri dapat dilihat dari hasil pemikirannya bagaimana untuk memajukan Kabupaten Pemalang. Di lihat dari Indeks Pembangunan Manusia (IPM) menurutnya banyak sektor yang harus digenjot untuk menaikan IPM di Kabupaten Pemalang.

BACA JUGA:2 Pengembang di Kabupaten Tegal segera Serahkan PSU

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: