Anggota DPRD Kota Tegal Eny Yuningsih Terpilih Kembali, Pembangunan di Margadana akan Semakin Lancar

Senin 08-04-2024,13:00 WIB
Reporter : Meiwan Dani Ristanto
Editor : Rochman Gunawan

DISWAYJATENG, TEGAL -Anggota DPRD dapil Margadana Eny Yuningsih terpilih lagi menjadi anggota dewan untuk 5 tahun ke depan yaitu periode 2024 hingga 2029. Dia berhasil mendapatkan 1.700 suara. Sehingga akan membuat pembangunan di Margadana semakin lancar. Hal itu disampaikan Eny Yuningsih saat masa persidangan 1 di rumahnya Kelurahan Margadana.

"Alhamdulilah Bu Eny terpilih lagi, maka pembangunan di Margadana akan semakin lancar. Hal itu sudah dibuktikan selama tiga tahun ini dengan adanya pokir pembangunan di Kelurahan," kata Lurah Margadana Slamet Sugiarto. 

BACA JUGA:SD Negeri Kaligangsa 3 Kota Tegal Adakan Semarak Ramadan

Camat Margadana Ari Budi Wibowo mengungkapkan adanya anggota DPRD di Margadana maka akan dapat meningkatkan pembangunan di Kecamatan, terutama di kecamatan. Sehingga pembangunan akan merata di setiap kelurahan.

"Adanya anggota DPRD di Margadana, akan terus dapat meningkatkan pembangunan," ujarnya.

BACA JUGA:Dinas Lingkungan Hidup Kota Tegal Bagikan 391 Bingkisan untuk Pegawai Non-ASN

Anggota DPRD Dapil Margadana Eny Yuningsih menyampaikan, selama periode 2019 hingga 2024 pembangunan terus dilakukan untuk masyarakat. Terutama mereka yang ada di kelurahan maupun kecamatan. Untuk 5 tahun ke depan akan tetap terus dilakukan.

"Karena saya mempunyai tanggung jawab terhadap 1.700 pemilih di Margadana," pungkasnya.

Kategori :