Talud Jembatan Ambrol, Jaringan Perpipaan Air Bersih Tirta Ayu Kabupaten Tegal Terganggu

Rabu 07-06-2023,15:28 WIB
Reporter : Hermas Purwadi
Editor : M Sekhun

SLAWI (Disway Jateng) - Ambrolnya  talud jembatan yang berlokasi di Jalan Raya Balapulang memicu gangguan perpipaan air bersih yang dikelola Perumda Tirta Ayu Kabupaten Tegal. Hal ini berdampak bagi pelanggan  di aliran cabang Pagerbarang yang  harus dimatikan sementara guna mendukung proses percepatan perbaikan talud tersebut.

 

Direktur Operasional Perumda Air Minum Tirta Ayu, Edy  Sofyan melalui Kabid Teknik  Nandang Indradani menyatakan gerusan air kali menjadi pemicuambrolnya talud tersebut.

 

"Kami sudah melakukan koordinasi dengan DPUPR yang sesuai rencana segeramelakukan perbaikan talud jembatan tersebut, dibarengi dengan pergeseran jaringan perpipaan  yang ada di lokasi tersebut," ujarnya Rabu 7 Juni 2023.

 

Pihaknya menyatakan pergeseran jaringan perpipaan baru akan dilakukan setelah perbaikan talud jembatan usai dikerjakan.

 

"Nantinya jaringan perpipaan tersebut akan kita upayakan menempel di langit - langit jembatan," cetusnya.

 

Pihaknya berharap perbaikan talud jembatan tersebut bisa diusahakan selesai dalam sehari , sehingga distribusi air ke pihak pelanggan dapat dilakukan seperti sedia kala.

 

Diakui bahwa selama ini keberadaan jaringan perpipaan yang berada di bawah jembatan  menjadi perhatian khusus, mengingat sangat rawan mengalami gangguan akibat longsor dan ambrolnya talud. Sementara jaringan perpipaan diluar areal tersebut rata - rata hanya bocor biasa dan langsung bisa tertangani dengan cepat.

 

"Sistem Penyediaan Air Minum Perpipaan di Wilayah Kabupayen Tegal, yang kita kelola merupakan sistim SPAM bersama Regioanal BREGAS. (Brebes, Tegal, Slawi) . Yaitu satu sistem jaringan air perpipaan yang dipakai bersama-bersama untuk pemenuhan akses air minum air bersih untuk ke tiga wilayah kabupaten/kota tersebut," cetusnya.

Kategori :