Membanggakan, Mahasiswa TMU Lolos Seleksi Nasional di Womenspirasi Summit 2025

Mahasiswa Tegal Muhammadiyah University, Alfah Risma, berhasil lolos seleksi nasional Womenspirasi Summit 2025.--dok. istimewa
TEGAL, diswayjateng.id - Prestasi gemilang kembali diraih oleh mahasiswa TEGAL Muhammadiyah University (TMU), Alfah Risma. Mahasiswa Program Studi S1 Manajemen ini berhasil lolos seleksi nasional untuk mengikuti Womenspirasi Summit 2025 kategori Fully Funded.
Acara Womenspirasi Summit 2025 tersebut akan berlangsung pada 19 April 2025 di Perpustakaan Nasional (Perpusnas), Jakarta , dalam rangka menyambut Hari Kartini.
Womenspirasi Summit 2025 adalah sebuah ajang bergengsi yang diadakan oleh Yayasan Duta Inspirasi Indonesia bekerja sama dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI).
Acara tersebut akan berlangsung pada 19 April 2025 di Perpustakaan Nasional (Perpusnas), Jakarta , dalam rangka menyambut Hari Kartini.
Ajang Womenspirasi Summit 2025 hanya memilih 150 delegasi terbaik dari seluruh Indonesia, dan Alfah Risma menjadi salah satu mahasiswa yang beruntung mendapatkan kesempatan istimewa ini.
BACA JUGA:Tegal Muhammadiyah University Makin Diminati, Peroleh Hampir 300 pendaftar di Gelombang 1
BACA JUGA:Kabar Gembira, Tegal Muhammadiyah University Berikan Beasiswa 100% untuk Penghafal Alquran
Sebagai delegasi, Alfah akan bergabung dengan perempuan-perempuan inspiratif lainnya dari berbagai daerah untuk berbagi gagasan dan berdiskusi seputar isu-isu pemberdayaan perempuan serta kontribusi pemuda dalam masyarakat.
Keberhasilan Alfah Risma tidak lepas dari dukungan penuh berbagai pihak, termasuk Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Tegal, yang turut memberikan apresiasi dan dorongan kepada mahasiswa berprestasi.
Kepala Dispora Kabupaten Tegal, dalam pernyataannya, menyampaikan bahwa prestasi ini merupakan bukti nyata bahwa generasi muda, khususnya perempuan, memiliki potensi besar untuk berkontribusi dalam pembangunan bangsa.
"Kami bangga dengan pencapaian Alfah Risma. Dinas Dispora akan terus mendukung talenta muda yang berprestasi agar mereka bisa semakin berkembang dan memberikan manfaat bagi masyarakat," ujarnya.
BACA JUGA:Universitas Muhammadiyah Kudus Tebar Program Beasiswa Warga Karimunjawa
BACA JUGA:Ribuan Warga Muhammadiyah Pemalang Tumpah Ruah Hadir di Halal Bi Halal
Keberhasilan ini juga mendapat sambutan hangat dari Rektor TMU, Prof. Jebul Suroso. "Alfah Risma adalah representasi mahasiswa TMU yang tidak hanya memiliki kemampuan akademik, tetapi juga semangat untuk menjadi agen perubahan. Kami bangga atas pencapaiannya dan berharap ia dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam Womenspirasi Summit ini," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: