Operasi Ketupat Candi 2025 Dimulai, Kapolres Semarang Ingatkan Jajarannya Minimalisir Pelanggaran dan Komplain

MEMIMPIN : Kapolres Semarang AKBP Ratna Quratul Ainy SIK. MSi., saat memimpin apel dimulainya Operasi Ketupat Candi 2025, Minggu 23 Maret 2025. Foto : Nena Rna Basri--
UNGARAN, diswayjateng.id - Kapolres Semarang AKBP Ratna Quratul Ainy SIK. MSi., mengingatkan jajarannya meminimalisir pelanggaran maupun komplain dari masyarakat selama Operasi Ketupat Candi 2025.
AKBP Ratna juga memerintahkan seluruh personil Polres Semarang untuk All Out dalam memberikan pelayanan.
"Hindari pelanggaran sekecil apapun, layani masyarakat dengan baik," tegas AKBP Ratna ditengah Apel Kesiapan personel yang tergabung dalam Satgas Operasi Ketupat Candi 2025, di Lapangan Apel Tri Brata Polres Semarang, Minggu 23 Maret 2025.
Turut hadir dalam Apel bersama itu, Wakapolres Kompol Erwin Chan Siregar SH. SIK. MH., berikut seluruh PJU Polres Semarang.
BACA JUGA: Gembiranya Gazi dan Dea, Duo Yatim Piatu Dibelanjakan Baju Lebaran DPD PKS Kota Salatiga
BACA JUGA: Polresta Surakarta Razia Knalpot Brong, Amankan 11 Motor di Jalan Sumpah Pemuda
Diungkapkan Kapolres, selama pelaksanaan Operasi Ketupat Candi 2025 dimulai hari ini Minggu 23 Maret 2025.
"Personel diwajibkan stand by On Call apabila ada peristiwa peningkatan arus, maupun kendala kemacetan. Sehingga membantu rekan rekan Lalu lintas turun ke Jalan," tandasnya.
Pihaknya juga menekankan kepada seluruh personel, baik tergabung dalam satgas maupun personel Pos Pengamanan untuk tidak ada komplain maupun pelanggaran saat melakukan pengamanan.
BACA JUGA: Polres Salatiga Musnahkan 2002 Botol Miras, Ciu Hingga Tuak
BACA JUGA: Prodi Akuntansi Poltek Harber Tegal Adakan Bakti Sosial di Panti Asuhan
Kapolres perempuan pertama di Polres Semarang itu juga menyampaikan bagi personel wajib mengetahui tugas dan tanggung jawabnya.
"Bukan hanya melaksanakan tugas seperti rutinitas biasa," imbuhnya.
Lebih jauh Kapolres menerangkan, jika Operasi Ketupat Candi 2025 merupakan hajat bersama Polres Semarang.
Untuk itu, ia meminta semua pihak menghilangkan ego sektoral masing masing Satuan Fungsi yang selama ini diemban.
BACA JUGA: Kampung Ramadan Zilenial di Salatiga, Gubernur Ahmad Luthfi : Role Model Pemberdayaan UMKM di Jateng
BACA JUGA: T Jasamarga Transjawa Tol Catat Peningkatan Volume Kendaraan H-10 Periode Libur Hari Raya Idulfitri 1446 H
"Jangan ada anggapan ataupun Domain Operasi kali ini merupakan Operasi personel Lalu lintas, meskipun sebagian besar tugasnya menjadi Domain tugas Lalu lintas. Namun operasi Ketupat Candi ini menjadi tanggung jawab bersama, diperlukan Koordinasi, Kolaborasi dan saling kerjasama. Koordinasikan dengan baik, sehingga apabila menemui kendala dapat teratasi dengan baik," bebernya.
Pada pemberitaan sebelumnya, bahwa Polres Semarang menerjunkan 445 personel dalam pelaksanaan Operasi Ketupat Candi 2025 ini.
BACA JUGA: Ketika Ramadan di Masjid Tegal, Sahabat NUN Ajak Anak Cinta Masjid dan Cukur Gratis
Dari total 899 personel gabungan unsur TNI, Pemerintah Kabupaten Semarang, Instansi terkait dan Relawan.
Operasi yang dilaksanakan serentak ini akan berlangsung dalam kurun 17 Hari, terhitung dari 23 Maret 2025 hingga 8 April 2025.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: