KPU Salatiga Musnahkan 1.487 Kelebihan Surat Suara, Forkopimda Tinjau Logistik dan TPS
DIBAKAR : KPU Kota Salatiga memusnahkan kelebihan Surat Suara dengan cara dibakar di Halaman Gudang KPU Salatiga, Selasa 26 November 2024. Foto : Nena Rna Basri--
SALATIGA, diswayjateng.id - KPU Kota Salatiga sepanjang 1.487 kelebihan Surat Suara di Halaman Gudang KPU Salatiga, Selasa 26 November 2024.
Pemusnahan dengan cara dibakar disaksikan langsung Kapolres Salatiga AKBP Aryuni Novitasari, Ketua KPU Kota Salatiga Ketua KPU Salatiga Yesaya Tiluata, Ketua Bawaslu Kota Salatiga Djayusman Junus serta sejumlah pihak terkait lainnya.
Komisioner KPU Kota Salatiga Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat & SDM Wahyu Budi Utomo mengungkapkan, pemusnahan dengan cara dibakar dalam keranjang besi persegi empat adalah surat suara kategori rusak, gagal cetak atau pun yang berlebihan.
Hal senada disampaikan Ketua KPU Kota Salatiga Yesaya Tiluata bahwa surat pemusnahan sisa Surat Suara hasil sortir lipat pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Walikota dan Wakil Walikota Salatiga tahun 2024 kota Salatiga.
BACA JUGA: 2.107 Anggota KPPS Dilantik KPU Salatiga
BACA JUGA: Doa Bersama di Kantor KPU Salatiga: Perbedaan Pilihan adalah Fitroh, yang Kalah Legowo
"Yang menghancurkan ini adalah surat suara yang tersortir dari seluruh jenis surat suara," ungkap dia.
Ada pun rincian surat yang di bakar berdasarkan Berita Acara masing-masing, Surat Suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah Tahun 2024 sebanyak 852 lembar dan Surat Suara Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Salatiga Tahun 2024 sebanyak 635 lembar.
Sementara itu, malam ini Forkopimda se-Salatiga melakukan peninjauan serta memastikan logistik telah tersimpan di TPS.
BACA JUGA: KPU Salatiga Sebut Banyak Pertemuan Paslon dengan Warga Tidak Ada Pemberitahuan ke Polisi
BACA JUGA: KPU Salatiga Resmi Tetapkan Tiga Paslon Pilwalkot 2024-2029
Ketua KPU Salatiga Yesaya Tiluata menambahkan, logistik di luar surat suara akan digeser dan didistribusikankan ke Kelurahan dibantu PT Pos Indonesia Cabang Salatiga.
Ia menerangkan, sebenarnya secara SOP logistik Pilkada Salatiga didistribusikan terlebih dahulu ke Kecamatan.
Namun karena jangkauan secara geografis Kota Salatiga sangat landai sehingga pemuatan logistik akan langsung ke kelurahan.
Terkait pengamanan, KPU Kota Salatiga juga telah berkoordinasi dengan Polres Salatiga.
BACA JUGA: 600 Surat Suara Rusak, KPU Kota Semarang Mulai Lakukan Pengepakan Logistik Pilkada Serentak
BACA JUGA: Pilkada Serentak 2024 di Kudus, Ribuan Surat Suara Berlebihan dan ratusan Diantaranya Ditemukan Rusak
Dimana, ungkap Yesaya, secara pengamanan akan dijaga oleh dua personel Polri dari Polres Salatiga dan 6 hingga 12 orang Linmas untuk satu kelurahan.
“Dan tanggal 26 November 2024 baru akan bergeser ke TPS di 301 TPS di seluruh Kota Salatiga,” ungkap dia.
Selanjutnya Yesaya juga menerangkan, logistik akan bermalam satu malam di TPS dan paginya akan langsungkan proses pemungutan dan penghitungan suara yang akan dilaksanakan oleh KPPS.
BACA JUGA: Petugas Soltir Lipat Surat Suara Dibayar Rp150 Per Lembar, Target 6.000 Lembar Per hari
BACA JUGA: Ribuan Surat Suara di KPU Kota Solo Ditemukan Rusak, Setelah Dilakukan Penyortiran
Saat ini, alamat TPS atau lokasi pengumpulan dan penghitung surat suara telah siap 100 persen.
"Tidak ada lagi perubahan dan sudah lebih SK kan begitu juga dari 600 Linmas," imbuhnya.
Ditempat terpisah, Sekda Kota Salatiga Wuri Pudjiastuti membenarkan hingga Selasa 25 November 2024 malam ini Forkopimda meninjau dan memaafkan logistik serta TPS di beberapa wilayah di Salatiga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: