Cegah Rusaknya Sarpras Dishub, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Tegal Lakukan Perambasan

Cegah Rusaknya Sarpras Dishub, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Tegal Lakukan Perambasan

DIRAMBAS - Perambahan ranting pohon yang menutupi APILL Dukuhsalam dilakukan Dinas Lingkungan Hidup.Foto:Hermas Purwadi/jateng.disway.id--

DISWAYJATENG, SLAWI - Upaya mencegah tumbangnya pohon dan mengancam sarana prasarana keselamatan jalan yang dimiliki Dinas Perhubungan. Mendorong Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Tegal memassifkan perambahan pohon tepi jalan.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Tegal Muchtar Mawardi mengatakan, antisipasi dampak bencana alam yang dilakukannya. Dengan memantau pohon di setiap jalan raya dan protokol. Upaya itu untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat. Sasarannya pohon-pohon yang dianggap membahayakan. 

“Seperti sudah tua, lapuk, rapuh ataupun mengenai kabel dan tiang listrik serta menutupi APILL," ujarnya.

BACA JUGA:Kandang Ayam di Desa Wanamulya Kabupaten Pemalang Terbakar, Kerugian Tembus Rp1 Miliar

Petugas dari DLH juga siaga 24 jam melihat saat ini cuaca sedang tidak menentu.  Masyarakat juga bisa melaporkan dan memberikan informasi jika melihat pohon yang tua atau lapuk. Dia berharap upaya ini dapat mewujudkan kondisi aman, khususnya bagi para pengguna jalan," cetusnya.

Hal yang diharapkan dari pemangkasan pohon yang sudah menjulang tinggi adalah tumbuhnya tunas-tunas baru. Yang akan membuat pemandangan  terlihat bersih dan rapi juga rindang. Karena masih terawatnya pohon-pohon di semua sudut Kabupaten Tegal. DLH terus melakukan perawatan dan pemangkasan pohon secara rutin. 

BACA JUGA:23 Siswa SMK Muhammadiyah 1 Kota Tegal Ikuti Tes Rekrutmen PT Komatsu Indonesia

Bersinergi dengan masyarakat dan forum lalu lintas untuk memantau dan melaporkan apabila ada ranting pohon atau dahan pohon yang menutupi rambu-rambu lalu lintas. Atau menutupi Penerangan Jalan Umum (PJU) kepada DLH. 

“Maka akan segera dilakukan pemangkasan pohon apabila memenuhi kriteria dan syarat," ungkapnya.

DLH sangat selektif dan berhati-hati dalam memangkas pohon karena keberadaan pohon juga sangat penting bagi keberlangsungan lingkungan hidup sekitar. Di samping berfungsi sebagai penyimpan air bersih di dalam tanah. Pohon juga berfungsi sebagai pengkonversi zat Carbon (CO2) ke dalam Oksigen (O2) yang sangat di butuhkan oleh mahluk hidup, terutama manusia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: