Kandang Ayam di Desa Wanamulya Kabupaten Pemalang Terbakar, Kerugian Tembus Rp1 Miliar

Kandang Ayam di Desa Wanamulya Kabupaten Pemalang Terbakar, Kerugian Tembus Rp1 Miliar

MEMADAMKAN - Tim Pemadam Kebakaran sedang memadamkan kobaran api yang membakar kandang ayam di Desa Wanamulya.Foto:Agus Pratikno/jateng.disway.id --

DISWAYJATENG, PEMALANG - Kebakaran kembali terjadi di Kabupaten Pemalang. Kandang ayam seluas 2 hektare di tengah persawahan Desa Wanamulya ludes terbakar. Dalam kejadian itu, tidak ada korban jiwa, tapi pemilik kandang ayam mengalami kerugian hingga miliaran rupiah.

Kepala Satpol PP Kabupaten Pemalang Ahmad Hidayat menyampaikan, pihaknya baru saja melakukan penanganan kebakaran sebuah kandang ayam di Desa Wanamulya, Kecamatan Pemalang. Menurutnya,  kebakaran kandang ayam milik seorang pengusaha ternak ayam Eli yang berlokasi di RT 01 RW 04.

BACA JUGA:ASN Pemerintah Kabupaten Tegal Diminta Respon Cepat Aduan Masyarakat

Kronologi terjadinya kebakaran, berdasarkan hasil laporan. Sekitar pukul 10.35. Mako Damkar Pemalang menerima laporan ada kejadian kebakaran, yaitu sebuah kandang ayam. 

Kandang ayam yang berdiri diatas lahan seluas 2 hektare terbakar. Sehingga pihaknya langsung bergerak untuk segera melakukan penanganan. Guna memadamkan kobaran api yang terus membesar membakar kandang ayam tersebut.

"Setelah adanya laporan, kami segera melakukan penanganan dengan mengirimkan dua tim pemadam kebakaran,"katanya. 

BACA JUGA:Sebanyak 6.962 Permudik Tinggalkan Kabupaten Tegal

Menurutnya, dua  tim dari Mako Pemalang dan  Pos Damkar Comal. Selain itu dengan mendukung 2 armada suplai air, yaitu dari BPBD dan PMI.

"Berkat upaya dan kerja keras tim akhirnya kebakaran berhasil dipadamkan yaitu pada pukul 14.20,"ujarnya.

Dijelaskannya, dalam kebakaran itu, tidak ada korban jiwa atau luka-luka. Namum pemilik kandang ayam mengalami kerugian yang cukup besar. Kerugian akibat kebakaran itu ditaksir kurang lebih hingga mencapai Rp1 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: