Lomba Dansa di Kabupaten Pemalang untuk Kembangkan Kreativitas Masyarakat

Lomba Dansa di Kabupaten Pemalang untuk Kembangkan Kreativitas Masyarakat

BERDANSA - Bupati Pemalang Mansur Hidayat berdansa bersama masyarakat.Foto:Agus Pratikno/jateng.disway.id--

DISWAYJATENG, PEMALANG – Untuk mengembangkan kreativitas masyarakat di Balai Rakyat Gedung DPRD Kabupaten Pemalang. Digelar lomba dan gathering Line Dance. Kegiatan untuk memeriahkan Hari Jadi ke-449 Kabupaten Pemalang untuk pelajar SMP, SMA  dan Umum. 

Bupati Pemalang Mansur Hidayat dalam sambutannya menyampaikan, berbagai kreativitas sangat dibutuhkan guna mengembangkan olahraga dansa di Kabupaten Pemalang. Selain itu, juga untuk mengembangkan olahraga di masyarakat.

BACA JUGA:Pemerintah Kota Tegal Diminta Kendalikan Pertumbuhan Minimarket

Menurutnya, kegiatan lomba dan gathering line dance ini, diharapkan dapat menjadi wadah untuk bersilaturahmi antar sesama hobi dansa.  

“Langkah ini menjadi wujud nyata kita bersama dalam rangka mengayubagyo, ikut berbahagia memeriahkan peringatan hari jadi ke-449 Kabupaten Pemalang tahun 2024,” katanya. 

Ketua penyelenggara Lomba dan Gethering Line Dance Ninik Zulaikha menjelaskan, tujuan penyelenggaraan lomba dansa untuk pelajar.  Tingkat SMP, SMA dan umum piala bupati Pemalang 2024. Untuk memperingati Hari Jadi ke-449 Kabupaten Pemalang tahun 2024. Adapun temanya ‘Semakin Berjaya, Maju dan Sejahtera’.

BACA JUGA:DPPKBP2PA Kota Tegal Jalankan Program Bantuan Telur Cegah Stunting

Lomba ini ada beberapa kategori selain untuk pelajar SMP dan SMA juga ada kategori umum. Adapun jumlah pesertanya 15 peserta dan  7 peserta lainnya dari umum. 

“Untuk peserta perorangan yakni challenge diikuti 47 orang peserta,” bebernya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: