Kenali Risiko Menunggak Pembayaran Pinjaman Dana di Pinjol Ilegal, Bahaya yang Mengancam

Kenali Risiko Menunggak Pembayaran Pinjaman Dana di Pinjol Ilegal, Bahaya yang Mengancam

risiko pembayaran pinjol ilegal--foto gridfame

DISWAY JATENG - Pinjaman online kini memang bak penyelamat di kala genting. Berbagai tawaran menarik diajukan pinjol untuk menarik nasabah, tak terkecuali pinjol ilegal yang kian meresahkan.

Kehadiran jasa fintech pendanaan memang seharusnya dapat memudahkan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan mendesak. Akses yang terjangkau tanpa jaminan dan dengan hanya bermodalkan internet serta e-KTP, pinjaman dana dapat dengan segera tersalurkan dalam hitungan menit saja.

Pinjol ilegal akan abai degan tata cara penagihan yang baik dan minim etika. Penagihan sering kali akan dilakukan dengan kasar, penuh ancaman, jauh dari kata manusiawi, dan tidak mematuhi hukum yang ada.

Sebaliknya, operasional fintech pendanaan legal terpantau oleh lembaga Otoritas Jasa Keuangan (OJK) atau (AFPI). Tenaga penagih pun memiliki sertifikasi yang dikeluarkan AFPI sehingga penagihan pun dapat dilakukan dengan aman dan mudah dimonitor. Jika terjadi pelanggaran, OJK ataupun AFPI akan segera mengambil tindakan berupa sanksi.

Kalau ada tunggakan bagaimana? Jika fintech pendanaan legal akan menempuh musyawarah dengan iktikad baik, maka pinjol ilegal akan berbeda 180 derajat.

Karena itu, sebelum meminjam ada baiknya jika kalian memperhitungkan jumlah pinjaman dan kemampuan membayar. Kalian juga perlu teliti dan memahami ketentuan dari platform fintech pendanaan terkait bunga, denda, masa tagihan, dan lainnya.

BACA JUGA:Tetap Waspada! Inilah 7 Cara Mengatasi Pinjol Ilegal Sebar Data Pribadi yang Perlu Kalian Perhatikan

Kalau fintech pendanaan yang legal, terdaftar, dan berizin OJK saja meminta kalian untuk disiplin mengembalikan dana sesuai peraturan, bagaimana dengan pinjol ilegal yang mereka beroperasi seenak mereka sendiri?

Ya pastinya, mereka hanyalah mengejar keuntungan semata. Ketidakmampuan kalian untuk membayar tepat waktu justru menjadi peluang bagi mereka untuk mengeruk keuntungan lebih dengan memanfaatkan kondisi kalian yang ada di posisi yang lemah.

Ini Dia yang Akan Dilakukan atau Terjadi Jika kalian Menunggak Bayar Pinjaman di Pinjol Ilegal

Setiap pinjaman yang diberikan, pastinya akan dikenakan bunga yang akan meningkatkan jumlah pinjaman pokok. Belum lagi, jika terlambat membayar kalian pun harus membayar denda.

Bunga dan denda akan terus membesar seiring kelalaian dalam pelunasan. Terlebih, pinjol ilegal sering kali memberi suku bunga dan besaran denda yang sangat tinggi, semau mereka.

Berbeda dengan fintech pendanaan yang sudah terdaftar dan berizin di OJK, besaran bunga dan dendanya sudah ada aturan dan kesepakatannya bersama. Bunga pinjaman diatur sebesar 0,8% per hari dan tidak boleh lebih dari itu. Sedangkan denda keterlambatan dihitung 100% dari jumlah pinjaman pokok.

Terancam Penyebaran Informasi Pribadi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: