8 Rekomendasi Makanan Khas Cirebon yang Legendaris dan Autentik, Awas Bikin Ketagihan!
makanan khas cirebon--foto intip seleb
DISWAY JATENG - Berlibur ke Kota Cirebon belum lengkap rasanya apabila tidak mencicipi beragam makanan khas Cirebon yang legendaris dan autentik.
Di kota udang ini ada banyak tempat makan Cirebon legendaris yang bisa dikunjungi bersama keluarga atau teman-teman. Beberapa tempat makan legendaris umumnya masih menjual menu-menu khas Cirebon yang sudah ada sejak zaman dahulu.
Berikut Beberapa Rekomendasi Makanan Khas Cirebon yang Melegenda :
1. Nasi Lengko
Nasi lengko adalah nasi yang berisikan tauge, kucai, timun, tempe, tahu lalu disiram dengan saus kacang. Hidangan nasi lengko ini memberikan perpaduan rasa gurih, pedas, dan sedikit manis yang membuatnya lezat serta populer di kalangan masyarakat Cirebon.
Kalian bisa mampir ke tempat makan Nasi lengko legendaris Haji Barno di Jalan Pagongan No. 15B, Kejaksan, Cirebon.
2. Empal Gentong
BACA JUGA:Berikut Deretan Makanan Khas Cirebon, Empal Gentong Menjadi Icon Kota!
Empal gentong adalah makanan khas Cirebon yang terbuat dari daging sapi dan dimasak dengan aneka bumbu rempah. Hidangan ini mirip dengan soto, tetapi memiliki keunikan pada bumbu dan cara penyajiannya yang masih menggunakan gentong atau periuk kecil.
Salah satu tempat makan empal gentong paling legendaris di Cirebon yaitu Empal Gentong Mang Darma (EGMD) yang sudah berdiri sejak 70 tahun lalu.
3. Tahu Gejrot
Tahu gejrot adalah makanan khas Cirebon yang menggunakan potongan tahu coklat digoreng, lalu disiram kuah cuka gula merah dan sambal hijau uleg.
Tahu Gejrot biasanya dijual di jajanan kaki lima dan banyak ditemukan di berbagai warung dengan harga cukup murah. Tempat makan tahu gejrot legendaris di Cirebon yaitu Tahu Gejrot Kanoman atau Tahu Gejrot Pak Wardi di Pertigaan Pecinan, depan Toko Shinta, tepatnya Jalan Kanoman, Pekalipan, Cirebon.
4. Mi colot
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: