Mengisi Liburan Nataru dengan Berkunjung ke Wisata Danau di Majalengka
wisata danau di majalengka--tangkapan layar instagram @situcipanten_mjlk
3. Situ Janawi Payung
Situ Janawi Payung berlokasi di Payung, Teja, Rajagaluh, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat. Menghabiskan liburan dengan berkunjungan kesini adalah hal yang sangat tepat, hal ini dikarenakan situ janawi payung menawarkan pesona alamnya yang menakjubkan.
Tidak hanya itu saja kegiatan yang ada disini juga cukup beragam yakni berenang, bermain air, bersantai dengan pelampung, serta mengabadikan momen dengan berfoto. Suasana yang ada disini juga sangat tenang cocok untuk kamu yang ingin melepas penat.
Untuk dapat menikmati keindahan alam yang ada disini kmau perlu merogoh kocek Rp 10.000/orang ditambah dengan tarif parkir Rp2.000/motor serta Rp5.000/mobil.
4. Situ Cipanten
Situ cipanten terletak di Gn. Kuning, Sindang, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat. Ketika berkunjung kesini kamu akan disuguhkan dengan keindahan alamnya yang luar biasa yang dilengkapi kolam ikan yang terisi banyak ikan berwarna-warni dengan bermacam-macam jenis.
BACA JUGA: Batulawang: Destinasi Wisata Cirebon, Apakah Benar Mirip Swiss?
disini juga tersebar spot foto yang menarik cocok untuk kaum milenial yang memiliki hobi mengunggah foto di sosial media. Tidak hanya itu saja kamu juga dapat menikmati berbagai wahana permainan seru dinataranya kapal dayung, ayunan, bebek gowes, hingga sepeda gantung.
Suasana yang ada di situ cipanten ini sangat tenang dan nyaman, dijamin ketika liburan kesini bisa betah belama-lama. Tiket masuk ke wisata danau di majalengka dibanderol dengan harga Rp 10.000/orang dengan tarif parkir Rp5.000/motor serta Rp10.000/mobil.
Namun jika ingin mencoba wahana permainan yang ada disini kamu perlu membayar dengan harga berkisar Rp5.000-Rp20.000.
Nah itulah rekomendasi wisata danau di majalengka yang memiliki pesona memikat, cocok untuk dikunjungi secepatnya. Semoga bermanfaat. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: