Review HP OPPO Reno8 Pro 5G Cek Kelebihan dan Kekurangannya, Desain Kece Kamera Pro Banget!

Review HP OPPO Reno8 Pro 5G Cek Kelebihan dan Kekurangannya, Desain Kece Kamera Pro Banget!

OPPO RENO 8 PRO 5G--foto arus gadget

DISWAY JATENGOPPO Reno8 Pro 5G ini bukanlah OPPO Reno8 Pro yang sama dengan versi Tiongkok. HP ini adalah rebrand dari OPPO Reno8 Pro+ versi Tiongkok. 

Chipset yang dipakainya juga bukan Snapdragon 7 Gen 1, melainkan MediaTek Dimensity 8100-Max. Desain menjadi jualan utama dari ponsel ini. Penampilannya benar-benar premium. Namun, sektor lain seperti performa dan kamera juga keren. 

Terlebih OPPO menyematkan cip pemrosesan gambar MariSilicon X yang sebelumnya cuma ada di seri Find X. Carisinyal pun akan coba membedah potensi apa saja yang dimiliki ponsel Reno8 Pro 5G. 

Kelebihan Oppo Reno8 Pro 5G

Hadir membawa serta sebutan ‘Pro’, tentu spesifikasi ponsel Reno8 Pro 5G diharapkan lebih menggiurkan dari model regularnya. 

BACA JUGA:Spesifikasi Oppo Reno8 T 5G Memang Keren, HP Berkamera Super Jernih Tak Kalah dengan Boba iPhone

1. Layar AMOLED 120 Hz

Sebagai smartphone yang dibanderol relatif mahal, tentu saja spesifikasi display ponsel Reno 8 Pro 5G harus maksimal. Kali ini Oppo menyematkan layar AMOLED berukuran 6.7 inci yang mengusung resolusi Full HD Plus (1080 x 2412 piksel). Panel yang menjadi favorit hampir seluruh pengguna smartphone ini dibekali high refresh rate hingga 120 Hz dan touch sampling rate hingga 360 Hz. Alhasil, aktivitas harian mulai dari scrolling hingga gaming pun terasa lancar jaya.

Apalagi Oppo juga menyertakan dukungan color gamut DCI-P3 100% dan kedalaman warna hingga 1.07 milyar warna sehingga kalian tak perlu ragu soal kualitas visualnya. Salah satu kelebihan dari panel AMOLED ini adalah lebih hemat daya dan warna yang sedap dipandang. Melalui layarnya, ponsel Reno 8 Pro 5G juga menyertakan sensor sidik jari in-display yang responsif.

2. Konfigurasi Kamera Unggul

Kelebihan yang tidak boleh kalian lewatkan dari ponsel Reno8 Pro 5G adalah konfigurasi kameranya yang unggul. Berkat NPU MariSilicon X yang disertakan, ia akan membantu penggunanya menghasilkan jepretan dan rekaman video layaknya kamera pro.

Oppo membekali perangkat ini dengan kamera utama Sony IMX766 beresolusi 50MP yang dipadukan bersama setup sensor ultrawide 8 MP dan kamera makro 2 MP. Adapun untuk kebutuhan swafoto atau videocall, ponsel Reno 8 Pro 5G membawa kamera depan beresolusi 32 MP.

3. Desain Kece dan Ramping

Bosan dengan desain smartphone yang itu-itu saja? Ponsel Reno8 Pro 5G siap memberikan feel baru sebagai smartphone kekinian dengan membawa desain kece dan ramping yang lebih menawan dari pendahulunya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: