Ini Dia Sejarah Museum Kretek, Yuk Simak Apa Saja yang Ada di Dalamnya?

Museum Kretek Kudus-By Pinterest-
Museum Kretek ini berlokasi di Kudus, Jawa Tengah. Tempat ini adalah Museum Kretek satu-satunya di Indonesia.
BACA JUGA:Intip Keseruan Berwisata di Museum Kereta Api Ambarawa, Simak Inilah 5 Fasilitas yang Menarik!
Memiliki luas sekitar 2.5 hektar dan dibangun sekitar tahun 1986 oleh Gubernur Jawa Tengah, Soepardjo Rustam.
Awal mula nya, beliau sedang berkunjung ke Kota Kudus, lalu melihat peluang besar dari perusahaan Kretek yang bisa menjadi penggerak ekonomi masyarakat Jawa Tengah, khususnya Kota Kudus.
Museum Kudus menyimpan sekitar 1.195 koleksi sejarah Kretek, contoh seperti kiprah dari sang Raja Kretek, Nitisemito, beliau adalah pendiri Pabrik Rokok Bal Tiga, dokumen perusahaan, alat-alat tradisional untuk membuat rokok sampai yang menggunakan teknologi modern.
BACA JUGA:Terbang ke Masa Lalu di Museum Dirgantara Mandala: Menelusuri Jejak Angkasa dan Sejarah
Lalu, ada berbagai macam jenis tembakau cengkeh, diorama pembuatan rokok di pabrik, dan masih banyak lagi.
2. Miniatur Bangunan Bersejarah
Di area Museum, juga terdapat miniatur bangunan budaya, seperti Oemah Nitisemito, bangunan itu adalah saksi bisu dari perjalanan Sang Raja Kretek.
Lalu ada miniatur Masjid Wali yang terletak di desa Loram Kulon, Gapura Padureksan yanh menjadi salah satu bangunan bersejarah.
Lalu ada Miniatur Rumah Joglo Kudus yang punya banyak sejarah.
Bangunan ini punya ciri peraduan budaya Jawa (Hindu), Cina (Tionghoa), dan Persia (Islam).
3. Fasilitas dan Tiket Masuk
Untuk tiket masuk, Kamu hanya cukup membayar Rp 4.000 untuk hari Senin-Sabtu, Lalu untuk Hari minggu dan hari Libur Nasional Rp 5.000.
Fasilitasnya pun cukup banyak terutama buat kamu yang membawa anak kecil.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: