Healing ke Wisata di Tulungagung dengan Pesona Alamnya yang Memikat, Ada yang Bernuansa Bali Lho!

Healing ke Wisata di Tulungagung dengan Pesona Alamnya yang Memikat, Ada yang Bernuansa Bali Lho!

wisata di tulungagung-tangkapan layar instagram @sa_aaaa___-

DISWAY JATENG- Wisata di tulungagung, Menuju akhir tahun tandanya liburan akan semakin dekat, apakah sudah ada rencana liburan akan pergi kemana dengan keluarga atau bahkan dengan pasangan tercinta? 

Jika kamu memiliki rencana untuk pergi ke jawa timur jangan lupa untuk pergi ke wisata di tulungagung, karena disini menawarkan banyak tempat liburan dengan pemandangan alamnya yang memukau dan sudah dipastikan berlibur disini akan sangat seru.

Wisata di tulungagung menawarkan bermacam-macam, diantaranya pantai dengan panorama alam yang indah, perbukitan hijau yang menyegarkan mata, sampai waterpark dengan berbagai wahana airnya.

Artikel ini akan merekomendasikan wisata di tulungagung yang dapat dijadikan tujuan untuk mengisi waktu liburanmu, yuk baca sampai bawah.

BACA JUGA:Wajib Dikunjungi! Ini Dia 10 Wisata Pantai Paling Indah yang Berada di Tulungagung

Berikut wisata di tulungagung yang dapat kamu kunjungi :

1. Puncak Jowin

Tidak perlu jauh-jauh ke bali untuk liburan, karena puncak jowin ini menyuguhkan wisata di tulungagung bernuansa bali. Jika berkunjung kesini kamu akan disambut dengan replika gerbang dari gapura seperti Pura Lempuyang di Karangasem, Bali.

Jika kamu ingin menikmati suasana malam hari juga bisa, karena di puncak ini tersedia camping ground dengan view panorama alam dari hijaunya bukit serta awan. Mendirikan tenda disini seperti berada di negeri diatas awan.

Sunset di puncak jowin juga sangat romantis, wajib dinikmati dengan orang tercinta. Tempat liburan ini berlokasi di desa Winong, Kecamatan Kalidawir, Kabupaten Tulungagung. Dengan jam operasional mulai pukul 04.30 sampai 22.00, untuk tiket masuknya dibanderol Rp 10000.

2. Pantai Midodaren

Pantai midodaren berlokasi di Desa Besuki, Kecamatan Besuki, Kabupaten Tulungagung. Jika berkunjung ke pantai ini kamu akan disuguhkan pasir putih yang halus dan dilengkapi dengan gulungan ombak yang cantik, disini juga tersedia penginapan dengan view alam yang menakjubkan. Jika kamu ingin menikmati suasana saat malam hari kamu bisa menginap di Semilir Resort.

Wisata di tulungagung ini dikelilingi pohon cemara hijau yang pastinya akan menyegarkan mata, untuk tiket masuknya dibanderol mulai dari Rp 15000. Sedangkan jam operasionalnya 24 jam. 

3. Splash Waterpark

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: