5 Rekomendasi HP OPPO A Series Terbaik 2023 beserta Spesifikasi dan Harga, Mulai 1 Jutaan!

5 Rekomendasi HP OPPO A Series Terbaik 2023 beserta Spesifikasi dan Harga, Mulai 1 Jutaan!

HP OPPO A SERIES--foto harapan rakyat

DISWAY JATENG - Hp OPPO Terbaru A Series. OPPO A series ini lebih menyasar pada segmen menengah ke bawah. Jadi harga hp OPPO seri ini tidak semahal dari OPPO Reno series atau seri Find.

Bicara spesifikasi masih cukup untuk menemani aktivitas kalian sehari-hari. Mulai dari browsing berita-berita terkini, liat-liat sosmed atau video Tiktok sampai nge-game. Untuk lebih jelasnya,

Berikut Daftar HP OPPO Terbaru dari Lini A Series yang Sudah Resmi Rilis di Indonesia :

1. OPPO A58

OPPO A58 hadir layar Sunlight dengan resolusi Full HD+ berukuran 6,72 inci. Sangat nyaman untuk menonton film apalagi sudah di dukung audio berkualitas tinggi dengan suara 40% lebih keras dari generasi sebelumnya.

OPPO A58 juga dibekali kamera utama 50 MP dan kamera portrait 2 MP untuk menghasilkan foto bokeh. Ada juga dukungan fitur seperti Stylized Night Time Photography dan AI Portrait Retouching untuk memberikan sentuhan menarik pada foto.

BACA JUGA:Harga dan Spesifikasi OPPO A95 Terbaru, Smartphone mid-Range Mewah dan Gesit!

Performa hp OPPO ini ditenagai prosesor MediaTek Helio G85 dengan konfigurasi memori RAM 6 GB (extended RAM hingga 6 GB) dan penyimpanan internal 128 GB.

Sumber dayanya berasal dari baterai 5000 mAh yang di dukung teknologi 33W SUPERVOOCTM flash charge yang memungkinkan pengisian baterai hingga 100% hanya dalam 75 menit. OPPO A58 juga memiliki sertifikasi IP54 yang membuatnya tahan dari percikan air dan debu. Harga Oppo ini di tawarkan sekitar Rp.2.285.000,-

2. OPPO A78 5G

OPPO A78 5G merupakan hp OPPO terbaru di 2023 dari lini A series. Hp ini mengusung layar 6,56 inci dengan resolusi HD+ 720 x 1612 Pixel dan sudah mendukung refresh rate 90Hz. Ada juga fitur All-Day AI Eye Comfort untuk menjaga kesehatan dan kenyamanan mata.

Hp OPPO anyar ini membawa kamera utama 50 MP yang didampingi kamera portrait 2 MP dan kamera depan 8 MP. Yang menarik OPPO menanam fitur 108 MP Ultra-Clear Image.

Dimana sudah menggunakan algoritma perangkat lunak agar perangkat dapat merekam lebih banyak detail visual dan memberikan tingkat kejernihan dengan meningkatkan resolusi kamera menjadi 108 MP.

Dari performa, hp OPPO ini ditenagai prosesor MediaTek Dimensity 700 5G yang di sokong memori RAM 8 GB dengan teknologi RAM Expansion yang dapat memberikan RAM virtual hingga 8 GB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: