Museum Gunung Merapi Yogyakarta: Panorama Keindahan dan Rekam Jejak Sejarahnya
Museum Gunung Merapi Yogyakarta: Panorama Keindahan dan Rekam Jejak Sejarahnya-disway jateng-
DISWAYJATENG.ID – Siapa yang tidak mengenal wisata Gunung Merapi yang sangat legenda ini, terlepas dari keindahan yang ada ternyata wisata ini juga mempunyai sejarah yang harus kalian ketahui.
Bahkan wisata Museum Gunung Merapi sangat bagus untuk pengetahun daya ingat untuk anak kita juga, karena anak kita harus mengetahu sejarah tentang wisata yang satu ini.
Museum Gunung Merapi adalah salah satu destinasi wisata sejarah yang menarik ketika kalian berada di Kabupaten Sleman Yogyakarta. Museum Gunung Merapi atau MGM dibangun untuk merekam jejak salah satu gunung berapi yang paling aktif di Indonesia.
Bahkan selain itu wisata ini merupakan sarana untuk pembelajaran mengenai gunung-gunung berapi aktif yang ada di belahan dunia. Pada museum ini kalian juga dapat mempelajari banyak hal tentang Gunung Merapi serta proses bagaimana terjadinya gunung berapi meletus.
Suasananya di wisata ini sangat sejuk, hal tersebut karena berada di kaki gunung dengan memiliki arsitektur bangunan yang khas. Bahkan jika cuaca mendukung kalian dapat melihat Gunung Merapi yang masih berdiri dengan gagahnya.
Bagi kalian yang sudah penasaran akan sejarah tentang wisata ini, berikut sejarahnya:
Sejarah Museum Gunung Merapi
Pada wisata Museum Gunung Merapi (MGM) kalian dapat mempelajari banyak hal mengenai Gunung Merapi dari berbagai sisi baik dari legenda atau mitos yang ada dan kearifan lokal, serta sejarah panjang letusan Gunung Merapi bahkan sampai melihat sisa-sisa efek dahsyat letusan yang masih tersisa.
Negara Indonesia berada di lokasi ring of fire vulkanik, hal itu sehingga kehadiran Museum Gunung Merapi sangat tepat sebagai salah satu cara memberikan pemahaman kepada masyarakat dalam upaya mitigasi bencana yang telah terjadi.
Museum Gunung Merapi berdiri di atas lahan seluas 3,5 Ha dengan luas sekitar 4.470 meter persegi, dan atas prakarsa dari Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi, Badan Geologi, Departemen ESDM.
Berdasarkan kesepakatan antara Pemerintah Pusat, Pemeritah Daerah Provinsi Istimewa Yogyakarta, dan Pemerintah Kabupaten Sleman.
Sedangkan untuk bentuk bangunannya pun unik dan dibangun berdasarkan filosofi dan budaya yang disesuaikan dengan aturan adat Jogja yakni berbentuk kerucut yang menyerupai gunung api.
Pada 1 Oktober 2009 Museum Gunung Merapi sudah diresmikan oleh Menteri Purnomo Yusgiantoro yang pada saat itu menjabat sebagai Menteri ESDM.
Bahkan museum ini dibangun dengan tujuan untuk memberikan edukasi dan informasi serta tentang ilmu gunung berapi yang dibalut dengan konsep pariwisata.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: