FIFA Resmi Tunjuk Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023, Tapi GBK Dipakai Konser Coldplay

FIFA Resmi Tunjuk Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023, Tapi GBK Dipakai Konser Coldplay

Erick Thohir saat bertemu Presiden FIFA, Gianni Infantino di Paris, Prancis.-PSSI-

"Jadi kita belum bisa untuk mengajukan apa pun."

"Apalagi kita, karena kita tidak bisa menyelenggarakan (Piala Dunia U-20 2023) kita gak terlalu pede-pede (percaya diri) banget juga untuk dikasih atau apa."

"Mungkin nanti kalau FIFA-nya membuka ruang gitu ya misalnya dan Indonesia pun dikasih ruang oleh FIFA untuk mengajukan seperti kemarin Argentina, ya kenapa tidak."

Stadion GBK Dipakai Konser Coldplay 

Sementara itu, Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia berpotensi bentrok dengan konser Coldplay yang akan menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK).

Pihak promotor konser Coldplay di Jakarta bahkan sudah memastikan seluruh tiket resmi sudah terjual semua alias sold out!

"Tickets to the Coldplay Music of the Spheres World Tour Jakarta are officially sold out," tulis pihak PK Entertainment dalam unggahan Instagramnya, Jumat, 19 Mei 2023.

Konser Coldplay di Jakarta bakal diselenggarakan pada 15 November 2023 mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

BACA JUGA:Tiket Coldplay di Jakarta Ludes Terjual! Sold Out dan Full Booked

Dengan demikian Piala Dunia U-17 2023 yang akan digelar di Indonesia terancam tidak bisa memakai Stadion GBK.

Siapkan Venue Alternatif 

Terkait dengan penggunaan Stadion GBK sebagai venue konser Coldplay ini belum dipastikan apakah akan digunakan untuk venue Piala Dunia U-17 mendatang.

Namun mengingat persiapan yang butuh waktu yang cukup, PSSI masih memiliki sejumlah stadion yang memiliki standar Internasional.

BACA JUGA:Rekomendasi Penginapan Murah dan Mewah di Dekat Stadion Gelora Bung Karno, Mulai dari 200 Ribuan!

Apalagi, Indonesia sebelumnya sudah menyiapkan sejumlah stadion yang akan digunakan untuk Piala Dunia U-20 yang batal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: