diswayjateng.id - Stroke terjadi ketika aliran darah yang membawa oksigen ke otak terhambat, baik karena adanya sumbatan maupun pecahnya pembuluh darah. Tanpa pasokan darah dan oksigen yang memadai, sel-sel otak tidak dapat berfungsi dengan baik dan dapat mengalami kematian. Lantas, bagaimana cara mencegah stroke yang dapat dilakukan sejak usia muda?
Ada beberapa faktor yang dapat meningkatkan risiko stroke, seperti riwayat keluarga yang memiliki penyakit stroke, jenis kelamin pria, dan bertambahnya usia. Meskipun dapat berakibat serius, stroke dapat dicegah dengan menerapkan langkah-langkah pencegahan yang tepat. Yuk simak artikel dan baca sampai selesai ya!
BACA JUGA:8 Daftar Manfaat Buah Blewah Untuk Kesehatan, Turunkan Tekanan Darah Hingga Risiko Stroke
BACA JUGA:Terong Ungu: Sayuran dengan Segudang Manfaat Bagi Kesehatan, Salah Satunya Mengurangi Risiko Stroke
Cara Mencegah Stroke yang Dapat Dilakukan Sejak Usia Muda
Anda tidak dapat mengubah riwayat kesehatan keluarga atau proses penuaan. Namun, Anda masih dapat menurunkan risiko stroke dengan menerapkan cara mencegah stroke yang dapat dilakukan sejak usia muda sebagai berikut, yang dilansir dari Alodokter:
1. Berolahraga secara teratur
Penting untuk berolahraga guna mencegah stroke. Melakukan aktivitas fisik secara rutin minimal 30 menit setiap hari dapat membantu mengurangi faktor risiko stroke, seperti hipertensi, diabetes, dan kolesterol tinggi.
Anda tidak perlu langsung melakukan olahraga berat, mulailah dengan aktivitas sederhana seperti berjalan santai setiap pagi setelah sarapan, menggunakan tangga alih-alih lift di kantor, atau bergabung dengan klub kebugaran bersama teman.
2. Mengonsumsi makanan bergizi
Mengatur pola makan merupakan salah satu cara efektif untuk mencegah stroke. Pola makan yang buruk dapat menyebabkan kelebihan berat badan dan obesitas, yang meningkatkan risiko stroke hingga 22%.
Oleh karena itu, penting untuk mengonsumsi makanan bergizi seperti buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, ikan, daging unggas, dan daging tanpa lemak. Selain itu, batasi asupan garam dan gula untuk menurunkan tekanan darah, kolesterol, dan kadar gula darah. Dengan cara ini, risiko stroke dapat diminimalkan.
3. Menghentikan kebiasaan merokok
Kebiasaan merokok dapat meningkatkan risiko stroke hingga 2−4 kali lipat. Nikotin yang terkandung dalam rokok dapat menyebabkan peningkatan tekanan darah, sementara karbon monoksida dalam asap rokok dapat mengurangi kadar oksigen dalam darah.
Selain itu, tembakau juga berkontribusi pada peningkatan kadar trigliserida, yang membuat darah lebih rentan menggumpal dan merusak pembuluh darah.
Oleh karena itu, untuk mencegah stroke, penting untuk menghentikan kebiasaan merokok. Berhenti merokok selama 2−4 tahun dapat secara signifikan menurunkan risiko terkena stroke.
4. Menjaga kualitas tidur
Berdasarkan penelitian, kualitas tidur yang buruk dapat meningkatkan risiko stroke. Berbagai masalah tidur, seperti insomnia, sleep apnea, rasa kantuk berlebihan di siang hari, dan tidur lebih dari 9 jam, telah dikaitkan dengan peningkatan risiko stroke.
BACA JUGA:Pentingnya Pertolongan Pertama Saat Terserang Stroke, Anda Wajib Tahu
BACA JUGA:Jangan Sepelekan Gejala Ini, Jangan Sampai Anda terkena Stroke